Efek Jangka Panjang Dari Pereceraian

Psikologi / 26 September 2009

Kalangan Sendiri

Efek Jangka Panjang Dari Pereceraian

agnes.faith Official Writer
3205

Sebagian besar orang kuatir tentang bagaimana efek yagn ditimbulkan dari perceraian bagi anak. Tetapi apakah Anda tahu bahwa menurut penelitian efek yang sama juga dapat dirasakan oleh cucu Anda, walaupun mereka belum lahir pada saat itu.

Paul R. Amato dan Jacob Cheadle, sosiolog dari Pennsyvania State University ini meneliti tentang hal ini. Mereka menemukan hasil bahwa cucu dari keluarga yang bercerai akan berakhir dengan kekurangan pendidikan, banyaknya masalah keluarga dan pernikahan, juga hubungan yang renggang dengan orangtua mereka. Apalagi bila generasi kedua mengalami hal yang sama juga.

Walaupun hal ini tidak mutlak terjadi, tetapi hal ini dapat dijadikan pelajaran bagi rantai keluarga yang ada. Bila masalah dapat diselesaikan dari awal, maka generasi berikutnya diharapkan tidak melakukan kesalahan yang sama lagi.

Ada juga penelitian yang menyebutkan bahwa perceraian tidak sepenuhnya membahayakan anak-anak. Ada anak-anak yang bangkit dan dapat menyesuaikan diri dengan cara yang positif. Konseling juga dapat membantu meredakan tingkat stress pada anak korban pereraian.

Sumber : Psychology Today
Halaman :
1

Ikuti Kami