Selesaikan Hari Ini

Career / 22 August 2009

Kalangan Sendiri

Selesaikan Hari Ini

Puji Astuti Official Writer
3858

Setiap hari, selesaikan apa yang harus diselesaikan hari itu. Jika masih ada yang belum selesai, selesaikan esok hari. Besok adalah hari yang baru, mulai dengan semangat baru.

Kata-kata hikmat diatas mengingatkan batasan yang jelas dalam masalah waktu dan pengharapan untuk tiap hari baru. Setiap Anda menyelesaikan jam kantor, maafkan diri Anda karena ada hal-hal yang tidak terselesaikan oleh Anda. Tenang dan rileks, dan kerjakanlah apa yang bisa Anda lakukan. Ijinkan diri Anda untuk melakukan beberapa kesalahan, menjadi pribadi yang tidak sempurna, karena Anda manusia biasa.

Kadang, banyak orang terjebak dalam image seorang superman yang bisa mengambil semua tanggung jawab (bahkan Superman tidak bisa melakukannya). Sebelum Anda meledak dalam ketidak mampuan Anda untuk mencapai target yang tidak realistis, lakukan beberapa hal ini :

Tinggalkan pekerjaan Anda di kantor. Jika Anda bekerja dari rumah, lakukan hal yang sama. Saat jam kerja selesai, hentikan pekerjaan. Ubah pola hidup Anda dari seorang professional menjadi kehidupan pribadi.

Tunda apa yang harus Anda kerjakan hingga esok hari. Kadang daftar yang harus dikerjakan sangat tidak realistis. Jujurlah pada diri sendiri tentang apa yang Anda bisa kerjakan hari ini. Jika sesuatu tidak terselesaikan, tunda hingga besok pagi. Hal ini akan membuat emosi Anda lebih tenang.

Arahkan pikiran Anda pada saat ini. Jika Anda menemukan diri Anda terfokus pada apa yang tidak tercapai hari ini, ambil nafas dalam-dalam dan buat keputusan untuk mengerjakan target tersebut esok hari. Tolak untuk menantang diri Anda sendiri menyelesaikan semua hari ini sehingga Anda kehilangan waktu-waktu yang tidak mungkin kembali lagi. Dari pada memikirkan besok, maksimalkan saat ini untuk Anda nikmati. Anda sudah melakukan yang terbaik di hari ini.

Akhiri hari Anda dengan sebuah tujuan. Apakah Anda sering tertidur di sofa? Sebuah penyelidikan menemukan bahwa manusia lebih tidur nyenyak ketika tidur di waktu yang rutin tanpa menyalakan lampu dan sedikit suara. Akhiri hari Anda dengan baik, maka Anda akan dipulihkan di waktu istirahat Anda dan lebih berenergi esok hari.

Sumber : CBN.com
Halaman :
1

Ikuti Kami