Berlari Tanpa Rasa Sakit

Fit & Charming / 17 August 2009

Kalangan Sendiri

Berlari Tanpa Rasa Sakit

Puji Astuti Official Writer
4421

Banyak orang menyukai jalan kaki sebagai cara terbaik untuk menjaga kesehatan. Tetapi jika Anda hanya memiliki waktu yang sedikit untuk berolahraga, maka Anda disarankan untuk lari. Lari adalah olahraga yang bisa dilakukan dimanapun, tanpa butuh peralatan dan efektif untuk mengurangi berat badan Anda.

Jika beberapa menit jalan kaki bisa memperkuat tulang Anda tetapi dengan berlari beberapa menit Anda bisa membakar lemak Anda dua kali lipat dari pada berjalan. Tetapi jika Anda merasa terlalu tua, dan berlari bisa membuat Anda mengalami sakit pada pergelangan kaki ataupun lutut, jangan memaksakan diri, berjalan kaki sudah tepat untuk Anda. Berjalan kaki sangat disarankan untuk Anda yang berusia 46 tahun hingga 67 tahun.

Danny Dreyer, penulis buku "Chi Running" yang mengkhususkan diri mengajar pemula untuk berlari tanpa rasa sakit mengajarkan beberapa hal dalam berlari:

  • Apa yang Anda butuhkan: sepatu lari. Anda aman berjalan dengan sepatu lari, tapi akan berbahaya menggunakan sepatu untuk berjalan biasa untuk berlari, hal ini akan melukai kaki Anda.
  • Lakukan tiga kali seminggu.
  • Hal lain yang bisa Anda lakukan di tiga hari lainnya ketika tidak olahraga lari. Lakukan latihan kardio selama 30 hingga 60 menit seperti berjalan, naik  sepeda, atau berenang.
  • Lakukan latihan secara bertahap. Jika Anda tidak bisa berlari selama satu jam penuh, lakukan bertahap, hingga akhirnya Anda bisa mencapai 60 menit dalam satu waktu.
  • Jaga sikap tubuh Anda. Angkat bahu Anda sedikit kebelakang, dada ke depan, dan seluruh badan bertumpu pada ankle kaki, hal ini membuat daya tarik bumi membantu Anda maju ke depan.
  • Arahkan pandangan mata Anda ke arah cakrawala. Lihat kedepan, bukan ke tanah. Menjaga pandangan mata akan membuat Anda lebih baik ketika berlari ataupun berjalan.
  • Buat tangan Anda santai. Buat tangan Anda lemas dan jangan mengepal keras, namun seperti Anda sedang memegang sesuatu yang rapuh seperti memegang kupu-kupu dalam genggaman.
  • Buat transisi yang lembut. Ketika Anda sedang berlari dan akan berpindah menjadi berjalan lakukan secara berlahan, jangan berhenti mendadak.
  • Angkat kaki Anda. Alih-alih mendorong kaki Anda kuat-kuat ketanah, angkat kaki Anda ke atas dan turunkan dengan ringan ke bawah. Hal ini akan mengurangi kejang otot pada kaki Anda.

Jadi, tunggu apa lagi? Berlarilah dan rasakan tubuh Anda sehat dan bugar.

Sumber : health.msn.com
Halaman :
1

Ikuti Kami