Tips OK Untuk Tidur Nyenyak Anda

Solusi Sehat / 16 August 2009

Kalangan Sendiri

Tips OK Untuk Tidur Nyenyak Anda

Lestari99 Official Writer
4162

\"\"Apakah Anda sering menghabiskan malam di kantor, memaksakan diri untuk tetap terjaga dan menyelesaikan segala tugas yang menumpuk? Tugas utama Anda yang tak dapat ditunda lagi. Mungkin Anda melakukannya karena Anda pikir akan mengurangi pekerjaan Anda keesokan harinya, tapi pada akhirnya Anda hanya mendapati diri Anda tidak beranjak ke manapun. Anda bangun dalam keadaan lelah, mudah marah dan tidak produktif di hari berikutnya.

Meskipun Anda pada akhirnya dapat merubah pola hidup seperti itu dengan lebih bijaksana, kebanyakan orang masih kesulitan untuk melangkahkan kakinya ke tempat tidur. Mereka terus mengerjakan berbagai macam hal yang belum sempat dicoret dari daftar kerjaan harian mereka. Membaca manuskrip, mempersiapkan pekerjaan yang harus diselesaikan keesokan harinya, bahkan mungkin masih mengurus urusan laundry! Dan mereka selalu tergoda untuk bangun sedikit lebih lama agar semua hal itu bisa selesai sebelum pagi.

Jadi apa yang dapat menghentikan Anda dari kegiatan rutin yang tak ada habisnya itu? Tidak hanya karena pengalaman pribadi membuktikan bahwa stres dapat meningkat ketika Anda kurang tidur, tapi studi juga menyarankan hal itu karena kurang tidur dapat meningkatkan resiko sakit jantung dan depresi, bahkan dapat meningkatkan berat badan.

Cobalah beberapa tips berikut ini untuk membantu Anda rileks sebelum pergi tidur:

Matikan Telepon

Hindari percakapan yang lama di ponsel sebelum Anda tidur. Riset yang dilakukan oleh Wayne State University di Detroit menemukan bahwa orang yang terkena radiasi dari ponsel akan membutuhkan waktu lebih lama untuk tidur dan menghabiskan waktu lebih sedikit untuk mendapatkan tidur yang nyenyak.

Buatlah Tempat Tidur Anda Sebagai Surga

Ciptakan ruangan yang redup, nyalakan kipas angin atau putarlah CD yang berisi suara alam untuk memblokir suara lain yang mengganggu. Gantilah bola lampu di tempat tidur Anda dengan warna kuning (GE membuat versi 25 watt dan dijual di toko obat). Hal ini dapat membantu Anda merasa lebih tenang karena Anda sudah siap untuk terlelap. Carilah posisi yang nyaman dan tempatkan bunga di samping tempat tidur Anda dan tidurlah!

Mengucap Syukur

Sekali Anda berada di bawah selimut, ambillah 2 menit untuk menemukan hal-hal apa yang dapat Anda syukuri hari itu. Studi menunjukkan dengan melatih pola pikir yang bersyukur dapat membuat orang lebih optimis. Dan pergi tidur dengan pikiran yang bahagia akan membantu Anda tidur lebih nyenyak.

Sumber : saidaonline / LEP
Halaman :
1

Ikuti Kami