Lifetree

A to Z Biography / 16 January 2009

Kalangan Sendiri

Lifetree

agnes.faith Official Writer
6311

Band-band rohani bermunculan di tanah air, dan salah satu band yang perlu diperhitungkan di blantika musik rohani adalah Lifetree, sebuah band yang di gawangi 5 cowok keren. Berawal dari sekedar mimpi untuk menjadi berkat dibidang musik, setelah harus melewati beragam proses, akhirnya mereka dapat mewujudkan mimpi itu.

Life Tree bekerja sama dengan sebuah gereja lokal di Surabaya, Gereja Mawar Sharon meluncurkan album baru mereka yang bertajuk "Brand New Day". Sesuai dengan tema album baru, lifetree mepunyai visi yang lebih besar untuk "Menjadi youth icon yang mentransformasikan dunia untuk kerajaan Allah lewat musik, lagu, dan kehidupan". Lifetree percaya lewat visi yang baru ini akan membuat lompatan yang jauh lebih tinggi dari waktu-waktu sebelumnya, sehingga sebelumnya, sehingga dunia bisa diubahkan dan banyak jiwa dimenangkan untuk kemuliaan Tuhan.

Yang menarik di album kali ini lifetree hadir sebagai worshipping band, bukan lagi contemporary band seperti di album mereka sebelumnya. Selain itu, diantara album yang pernah digarap Lifetree, pengerjaan album ini memerlukan waktu paling lama. Dari pengumpulan materi, aransemen musik. recording sampai dengan mixing dan mastering diperlukan kurang lebih 8 bulan. Ingin dikenal sebagai band yang profesional, di album barunya Lifetree melibatkan musisi profesional di bidangnya dan juga recording studio yang terbaik di Indonesia dengan tujuan menghasilkan album yang berkualitas dan memberkati.

Terinspirasi dari band mancanegara seperti Switch Foot, Starfield, Avril Lavigne, dan Lincoln Brewster, Lifetree tampil dalam kemasan baru. dengan genre pop rock, mereka menghadirkan musik yan glebih liar dan wow. Dan untuk lebih memperkuat distribusinya, kali iini mereka bekerja sama dengan Insight Unlimited yang telah dikenal dengan produk-produk berkualitasnya seperti True Worshipper, Sari Simorangkir, Sidney Mohede serta artis rohani papan atas lainnya.

Pohon kehidupan yang berdampak

Hidup berbicara tentang perubahan. Dan banyak perubahan besar terjadi ketika kita mengenal Yesus dan mengijinkanNya bertahta atas hidup kita. Dalam perjalanannya selama 3 tahun, Lifetree melihat banyak kehidupan yang diubahkan, dan mereka pun tak luput mengalami perubahan. Banyaknya badai yang datang, tekanan, tangisan, gesekan, argumentasi, dan juga proses kehidupan yang mereka alami, semakin membuat mereka menyadari itu dapat membuat "Pohon Kehidupan" dalam diri mereka semakin kuat, berakar lebih dalam, dan siap menahan badai lebih hebat. Jika Lifetree mengalami perubahan, mereka percaya, semua orang juga akan mengalami perubahan untuk menjadi lebih baik, kuat, berintegritas, dan rendah hati dihadapan Tuhan, karena kekristenan berbicara tentang kehidupan. Mari miliki hidup, hati, visi, cara berpikir, pengalaman bersama dengan Tuhan yang diperbaharui hari demi hari untuk menjadi semakin baik agar kita tetap naik, dan menjadi bintang yang membawa dampak dimanapun kita ditemukan. We believe it's a BRAND NEW DAY!!!

Kolose 3:10

Kalian sekarang sudah diberi hidup yang baru. Kalian adalah manusia baru, yang sedang diperbarui terus-menerus oleh penciptanya, yaitu Allah, menurut rupa-Nya sendiri. Maksudnya ialah supaya kalian mengenal Allah yang sempurna.

Wahyu 21:5

Ia yang duduk diatas tahta itu berkata: "Lihatlah aku menjadikannya segala sesuatu baru".


Peran Gereja bagi life tree

Bagi life tree, peran gereja sangatlah kuat untuk membentuk kemajuan sebuah band. Itu sebabnya, di tahun ini Lifetree menjadi bagian gereja Mawar Sharon Surabaya dan untuk pertumbuhan kerohanian dan karakter, mereka dibimbing oleh pastor Philip Mantofa. Lifetree percaya dengan memiliki manajemen yang kuat, covering dari gereja lokal dan juga inteegritas yang dipegang, di waktu kedepan Tuhan bisa memakai band ini menjadi youth icon dan berdampak bagi generasi muda lebih lagi.

Sumber : renungan harian kita
Halaman :
1

Ikuti Kami