The Makers Diet, Terobosan Kesehatan Alkitabiah

Book / 26 November 2008

Kalangan Sendiri

The Makers Diet, Terobosan Kesehatan Alkitabiah

Puji Astuti Official Writer
6961

Kesehatan adalah harta yang berharga dan anugrah Tuhan yang tiada taranya. Jika Anda pernah sakit, tentu Anda tahu betapa bersyukurnya jika kita dapat menjalani kehidupan dengan tubuh yang sehat.

Kesehatan tidak dibicarakan hanya oleh seorang dokter semata. Jauh sebelum dunia kedokteran ada, Tuhan telah berbicara dengan jelas tentang kesehatan. Itulah yang dibukakan oleh Jordan S. Rubin N.M.D.,Ph.D dalam bukunya The Maker's Diet ini.

Jordan bukan hanya mengupas tentang kesehatan dan diet, tapi dia membahas kesehatan dan diet dari empat sisi yang seimbang.  Dr.Charles F. Stanley mengatakan dalam komentarnya bahwa The Makers Diet memadukan empat pilar kesehatan, yaitu jasmani, rohani, mental dan emosional.

Dalam buku ini Anda akan dibukakan bahwa dalam Alkitab Tuhan telah menuliskan apa yang baik dan sehat bagi kesehatan kita dan apa yang tidak. Bagaimana berdiet dengan cara Alkitab, dan mana diet yang tidak Alkitabiah dan merusak.

Jordan menuliskan bukan sekedar pengetahuan saja. Apa yang ditulisnya sudah pernah dia terapkan. Hal ini berdasarkan pengalaman pribadinya, pada tahun 1994 saat dia berumur 19 tahun dia mengalami sebuah serangan penyakit yang menyerang system imunitas tubuhnya.

Berat badannya turun drastis hingga dia kurus kering. Tidak hanya itu, dia mengalami anemia ekstrim, masalah di hati, berbagai alergi makanan dan bahan kimia, sakit tulang, kerontokan rambut dan berkurangnya fungsi mata. Pada saat itu dia dikirim rumah sakit untuk pulang kerumah dan mati.

Jordan tidak mau menyerah dengan penyakitnya dan mencari Tuhan. Dia terapkan apa yang dibacanya di Alkitab, dan secara luar biasa dalam tujuh tahun kesehatannya pulih.

Tidak hanya itu, dalam buku ini Jordan bahkan memberikan menu serta resep untuk diet sehat yang sejalan dengan Alkitab. Nah, untuk Anda yang sudah lama bergumul dengan segala macam diet dan belum berhasil juga, The Maker's Diet adalah buku yang tepat untuk Anda.

 

Judul                 : The Makers Diet

Pengarang/Artist : Jordan S Rubin
Penerbit             : Immanuel
Halaman             : 364
Dimensi              : 15.5X23 cm
Berat                 : 0.5 Kg
Harga                : Rp 68.000,00

Sumber : Jawaban.com/VM
Halaman :
1

Ikuti Kami