Bekerja Senang Semua Jadi Ringan

Investment / 24 January 2008

Kalangan Sendiri

Bekerja Senang Semua Jadi Ringan

Fifi Official Writer
4685
Istilah I don't like Monday begitu populer di kalangan karyawan. Penyebabnya, apalagi kalau bukan rasa malas yang mendera saat harus kembali ke kantor, setelah menikmati libur akhir pekan yang menyenangkan. Padahal, kalau mau sedikit usaha, bekerjapun bisa terasa sangat menyenangkan. Sehingga, apapun pekerjaan anda, akan terasa ringan. Mengapa tidak mulai dari sekarang?

Agar jauh Dari Rasa Bosan

Temukan hal-hal baru terus-menerus
Bisa dimulai dari hal-hal sederhana, seprti mengubah lay-out meja kerja, menganti penampilan dan gaya busana, atau meminta tugas-tugas dan tanggung jawab baru kepada atasan.

Terus Belajar
Pelajari hal-hal baru dalam pekerjaan. Jika memungkinkan, ajukan permintaan untuk mengikuti pelatihan atau kursus. Belajar akan meningkatkan rasa percaya diri dan kesanggupan anda untuk melakukan tugas yang lebih menantang.

Kreatif dan proaktif
Cari ide-ide segar untuk memperindah pekerjaan anda atau memberikan masukan untuk tim kerja. Buat juga target kerja yang jelas dan menantang. Jika anda berhasil mencapai target, beri hadiah untuk diri sendiri.

Alokasikan waktu untuk diri sendiri
Hidup hanya untuk pekerjaan akan mudah memicu kebosanan. Lakukan kegiatan yang anda sukai sebelum berangkat kerja, seperti mendengarkan musik atau berolahraga untuk menciptakan mood positif. Jika perlu, ambil liburan atau cuti.

Sumber : femina
Halaman :
1

Ikuti Kami