Home CBN Updates Maret 2023

Super5 Bantu Guru-guru PAUD Atasi Beragam Tantangan Mengajar

Super5

Melalui Super5, CBN mengerjakan visi Tuhan atas pemuridan generasi anak usia dini (0-6 tahun). Program ini dirancang sedemikian rupa untuk menolong gereja menjawab kebutuhan anak akan pendidikan yang layak.  

Super5 juga dirancang untuk mengatasi beragam tantangan yang dihadapi guru-guru PAUD saat mengajar di kelas, seperti kurikulum pembelajaran yang lengkap membuat guru tak lagi kesulitan mencari bahan ajar sendiri. Lalu ketersediaan metode pengajaran berbasis media yang mudah serta kebersediaan Super5 memberikan pembekalan ilmu mengajar bagi guru sehingga mereka bisa menghadapi beragam karakter anak, termasuk anak-anak berkebutuhan khusus.  

Berikut pengakuan guru-guru tentang Super5. 

1. Meigy Inka Rompies - Kepala Sekolah PAUD Super5 OBI, Tanah Merah 

'Terima kasih CBN Indonesia, kurikulum Super5 terbukti sangat disukai siswa bahkan sangat menolong kami mengajar siswa berkebutuhan khusus.' 

 

2. Fransiska Xaveria - Guru TK Bethany Christian School 

'Menggunakan PAUD Super5 merupakan kesempatan yang tidak boleh disia-siakan. Super5 membantu keperluan administrasi sekolah serta menjadi inspirasi guru membuat pembelajaran di kelas semakin menyenangkan. Dan tentu saja semakin mendekatkan anak-anak pada pribadi Tuhan Yesus. Terima kasih Super5.' 

 

3. Jonisman Kristian Laoli, SPd.K,M.Pd.K - Penyelenggara PAUD Cekatan  

'Menggunakan Super5 pada Pendidikan Anak Usia Dini, membantu guru dari berbagai unsur pelaksanaan pendidikan, baik segi administrasi dan juga pada pengembangan kompetensi guru, serta dapat memudahkan proses pembentukan anak secara seimbang baik dari sisi ilmu dan juga iman, karena Super5 berkolaborasi pada perkembangan globalisasi dengan tidak kehilangan identitas kekristenannya yang sejati.' 

Terima kasih mitra CBN. Melalui donasi Anda kami bisa menjadi berkat bagi gereja-gereja untuk bangkit memuridkan generasi anak usia dini. Mari sebarkan buah taburan Anda melalui Super5 kepada gereja maupun komunitas Anda. 


Ikuti Kami