6 Rasa Sakit Ini Lebih Menyakitkan Dari Melahirkan
Sumber: google.com

Info Sehat / 25 April 2015

Kalangan Sendiri

6 Rasa Sakit Ini Lebih Menyakitkan Dari Melahirkan

Lori Official Writer
21510
Tubuh manusia tersusun dari berbagai organ yang bekerja terkait satu dengan yang lain. Saat satu organ tubuh mengalami sakit, maka organ tubuh lain akan merasakan efek yang sama.  Nyeri menjadi gejala awal yang muncul dari sakit yang menimpa organ tubuh.

Hal itu pula yang dialami ibu hamil ketika tengah melahirkan. Setiap wanita sepakat bahwa rasa sakit saat melahirkan tak tertahankan. Namun tahukah Anda, 6 rasa sakit ini juga setara atau bahkan melebihi dari sakit saat melahirkan.

1. Patah Tulang

Patah tulang bisa terjadi ketika seseorang terjatuh atau kecelakaan. Mereka yang pernah mengalami hal ini pasti mengakui bahwa rasanya sangat menyakitkan. Selain menimbulkan rasa sakit, biasanya patah tulang akan menghambat gerak dan fungsi tubuh penderita.

2. Batu Ginjal dan Batu Empedu

Wanita dengan batu ginjal dan batu empedu akan menyebabkan rasa sakit yang sangat seperti saat melahirkan. Bahkan rasa sakitnya akan bertambah dari waktu ke waktu.

3. Nyeri Haid yang Tidak Normal

Nyeri haid dalam bahasa kedokteran disebut dengan dismenorea. Berbeda dengan biasanya yang terasa sakit hanya di hari pertama, nyeri haid yang tidak normal akan terasa sangat sakit disekitar bokong, paha bagian dalam hingga menimbulkan efek mual dan gangguan buang air besar. Kadang kala sakit yang timbul membuat penderita meronta-ronta.

4. Infeksi Saluran Kemih

Infeksi saluran kemih  adalah penyakit yang menyerang wanita. Rasa sakit yang ditimbulkan berasa seperti rasa sakit yang membakar dan berlangsung selama beberapa hari. Bahkan rasa sakit bisa hingga pada bagian kemaluan.

5. Operasi Bedah

Operasi bedah tak kalah menyakitkan dari melahirkan. Rasa sakitnya bisa melebihi suntikan anestesi yang dijalani pasien.

6. Kontraksi

Menjelang proses persalinan, ibu hamil biasanya akan mengalami kontraksi dimana rahim akan mengencang dan mengendur secara bergantian. Rasanya akan seperti kontraksi yang terjadi saat nyeri haid. Rasa sakit ini akan terjadi secara intens dan dalam frekuensi yang lama dan lebih kuat sesaat sebelum persalinan.

Sumber : Berbagai Sumber/jawaban.com/ls
Halaman :
1