Anda Tipe Pesaing Atau Saling Melengkapi?
Sumber: poweroftwomarriage.com

Marriage / 20 October 2014

Kalangan Sendiri

Anda Tipe Pesaing Atau Saling Melengkapi?

Theresia Karo Karo Official Writer
4301
Perjalanan kehidupan terkadang akan menuntun kita untuk ‘menghidupkan’ sifat  kompetitif yang ada dalam diri. Entah itu dalam pendidikan, tempat kerja, bisnis, dan lainnya. Kita tentu ingin melakukan yang terbaik sebisa mungkin. Persaingan akan terus berlangsung untuk menjadi yang terbaik. Dan tanpa disadari sifat ini terbawa hingga masuk dalam kehidupan pernikahan, karena mereka biasa dikondisikan untuk selalu bersaing.

Saat pasangan baru menikah, masing-masing akan mencari peran mereka dalam kelompok baru. Dan yang sering terjadi adalah pembagian tanggung-jawab dalam rumah tangga berawal dari siapa yang benar, bukan siapa yang tepat dalam melakukan tugasnya.

Bila ingin lebih jelas melihat tipe pasangan seperti apa anda, maka pertanyaan ini dapat membantu. “Apakah saya menghabiskan banyak waktu untuk membuktikan saya benar dan dia salah?” Atau, “kami tidak banyak berbicara kepada satu sama lain karena nantinya akan berakhir dengan perdebatan”. Bila jawaban diatas sesuai dengan situasi rumah tangga anda saat ini, sebaiknya anda mengikuti saran berikut:

Ingat dan Pelihara Kasih Bersama Pasangan

Ingatlah apa alasan pernikahan anda. Ingat juga alasan anda memilih dirinya sebagai pendamping hidup. “Saya bahagia bersama dia, kami menikmati kegembiraan bersama, dan saya mencintainya,” kebanyakan orang akan menjawab seperti ini. Temukan kembali ingatan di mana anda serius menjalin hubungan, bertunangan, dan pernikahan. Temukan kembali kasih mula-mula yang membawa anda pada tahap saat ini.

Dengarkan Dia, Sama Seperti Anda Ingin Didengar

“Saya rasa saya tidak benar-benar didengarkan dan diperhatikan,” adalah pernyataan yang disampaikan oleh pasangan yang kurang harmonis dalam sebuah sesi konseling pernikahan. Kenyataannya, tidak jarang suami dan istri mengeluhkan hal yang sama.

Padahal pembuktiannya cukup sederhana, apakah anda sudah memperhatikan pasangan terlebih dahulu? Atau justru terlalu sibuk untuk membuktikan bahwa anda yang paling benar? Tidak ada salahnya anda mempraktekkan terlebih dulu mengenai apa yang anda harapkan dari pasangan.

Pernikahan Adalah Kerja Sama Dua Pihak

Milikilah ‘gol’ bersama untuk membangun pernikahan anda. Penting untuk diingat bahwa anda menikah karena anda ingin mewujudkan impian bersama orang pilihan anda. Bila yang ada hanya persaingan, maka hal ini akan semakin menjauhkan anda dari pernikahan yang bahagia.

Ketika rumah tangga sedang dirundung masalah, tanyakan hal ini kepada satu sama lain, “Bagaimana kita dapat membangun pernikahan kita dan menyelesaikan masalah bersama?” Temukan solusinya bersama, bisa dari pendekatan pasangan atau penyatuan dari pendapat keduanya. Mungkin secara pribadi kita mampu menyelesaikan masalah, tetapi bila dikerjakan berdua maka kita jauh lebih kuat. Apakah anda sudah mengetahui tipe anda dalam pernikahan, apakah pesaing atau saling melengkapi?

Sumber : Keluarga/Jawaban.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami