Jangan Lakukan Ini Sewaktu Tidur

Serba-Serbi Sehat / 25 January 2010

Kalangan Sendiri

Jangan Lakukan Ini Sewaktu Tidur

Tammy Official Writer
8133
Tidur SehatTidur adalah waktu istirahat terbaik Anda. Terkadang saking lelahnya, begitu mudahnya kita tertidur tanpa memperhatikan apa-apa saja yang masih kita kenakan. Ada beberapa benda yang sebaiknya Anda lepas saat akan tidur, yakni:

1. Tangan yang masih terbelit arloji
Jam tangan dapat memancarkan radioaktif dalam kadar tertentu. Meski tergolong kecil, jika Anda masih memakai arloji sambil tidur dalam waktu yang lama, bisa saja ini menimbulkan efek buruk bagi kesehatan.

2. Mengenakan bra
Menurut penemuan para ilmuwan di Amerika, memakai bra lebih dari 12 jam sehari memiliki resiko lebih besar untuk terkena kanker payudara. Maka, lepaskanlah.

3. Tidur tidak menghapus riasan Anda
Hati-hati bila sering tertidur dengan masih menggunakan make-up karena bisa mengalami masalah kulit. Ini dikarenakan kulit wajah Anda akan kesulitan bernapas dan mengeluarkan keringat. Jadi, bebaskanlah kulit Anda dari riasan sebelum tidur agar Anda selalu terlihat cantik karena kulit wajah yang sehat.

Tidur Sehat4. Tidur dengan ponsel dekat Anda
Menaruh telepon seluler di dekat tempat tidur, apalagi di sisi bantal sangatlah tidak dianjurkan. Mungkin sering dari kita memanfaatkan fasilitas alarm ponsel untuk membangunkan kita di pagi hari, tetapi letakkanlah benda elektronik ini sejauh mungkin.

Karena para ilmuwan menemukan bahwa perangkat elektrik, termasuk handphone dan televisi, memancarkan gelombang magnetik. Dan gelombang ini dapat mengganggu system syaraf kita. Itu sebabnya letakkanlah ponsel jauh dari kita di malam hari, atau jika tidak, matikan saja itu lebih baik.

Tidur memang adalah waktunya kita untuk me-recharge energi kita. Tetapi jangan sampai kesehatan kita juga ter-korupsi karena hal-hal di atas. Ikuti tips-tips di atas dan nikmati waktu tidur yang nyaman bagi Anda!


Sumber : kompas.com
Halaman :
1

Ikuti Kami