Klinik Mayo melaporkan bahwa perhiasan berbahan metal (logam) dan parfum merupakan penyebab utama terjadinya alergi kulit seperti ruam-ruam.
Jika kulit mendapat ruam-ruam setelah terjadi kontak dengan bahan-bahan penyebab alergi (disebut juga alergen), maka dapat dikatakan bahwa kulit itu mengalami infeksi.
Mark D. P. Davis dan peneliti lainnya dari Klinik Mayo pernah menguji 1.500 pasien yang diberikan 73 macam alergen. Hasilnya, ada 10 (sepuluh) alergen teratas yang menyebabkan infeksi kulit. Berikut daftarnya:
#1 Nikel (nickel sulfate hexahydrate)
Jenis logam yang banyak ditemukan pada perhiasan, gesper (penjepit), atau kancing pakaian.
#2 Emas (gold sodium thiosulfate)
Logam mulia yang banyak ditemukan pada perhiasan.
#3 Balsam Peru (myroxylon pereirae)
Wewangian yang dipakai untuk parfum dan losion kulit. Bahan ini didapat dari getah pohon.
#4 Thimerosal
Senyawa merkuri yang banyak digunakan dalam antiseptik dan sebagai pengawet pada beberapa jenis vaksin.
#5 Neomycin sulfate
Anitibiotik topical yang umum dipakai dalam salep dan krim pengobatan pertama pada kecelakaan. Banyak pula ditemukan dalam kosmetik, deodorant, sabun, dan makanan hewan.
#6 Campuran Wewangian (Fragrance mix)
Kumpulan 8 jenis alergen aroma yang banyak ditemukan pada makanan, produk kosmetik, insektisida, antiseptik, sabun, parfum, dan produk yang berhubungan dengan gigi dan mulut.
#7 Formaldehida (formaldehyde)
Bahan pengawet yang punya banyak fungsi. Dia banyak ditemukan pada produk berbahan kertas, cat, obat-obatan, pembersih rumah tangga, kosmetik, dan produk berbahan kain.
#8 Cobalt chloride
Logam yang ditemukan pada produk obat-obatan, pewarna rambut, antiperspirant (anti keringat), benda-benda seperti kancing atau perkakas, dan dalam pigmen biru kobalt.
#9 Bacitracin
Antibiotik topikal yang biasanya dipakai untuk menyembuhkan luka akibat sayatan, parutan, atau terbakar.
#10 Quaternium 15
Bahan pengawet yang banyak ditemukan pada produk kosmetik seperti krim untuk berjemur, sampo, cat kuku, tabir surya. Bahan ini terdapat juga pada produk material seperti cat dan lilin.
BACA JUGA:
Kulit Sensitif Ternyata Lebih Mudah Terkena Alergi
Mengalami Percepatan dan Terobosan
Emergency Team,Tolong Doakan Operasi Kedua Anak Saya!
Sumber : WEBMD | YK