Ingin Sehat? Peliharalah Hewan

Psikologi / 23 March 2013

Kalangan Sendiri

Ingin Sehat? Peliharalah Hewan

daniel.tanamal Official Writer
3335

Banyaknya penelitian yang membuktikan bahwa memelihara hewan menguntungkan kesehatan fisik, mengurangi stres, hingga mendeteksi gangguan penyakit memperlihatkan hal tersebut sebahai salah satu jalan keluar memperbaiki elemen kualitas sehatnya kehidupan anda.

Berikut ini beberapa manfaat emosional dan sosial dari memiliki hewan-hewan kesayangan.

1. Mudah bergaul

Dalam beberapa dokumentasi penelitian terungkap orang-orang cacat yang menggunakan jasa hewan pelayan tersebut memiliki self-esteem dan secara psikologi lebih baik dibanding orang yang hidup tanpa bantuan.  Orang tuna netra dan anak-anak di kursi roda yang memiliki anjing juga cenderung lebih aktif secara sosial. Pada umumnya para pemilik hewan peliharaan lebih akrab satu sama lain karena memiliki hal serupa untuk diobrolkan, dengan demikian mereka juga lebih mudah berteman.

2. Mengurangi stres

Tidak ada yang bisa mendengarkan semua keluh kesah Anda tanpa syarat dan tanpa menghakimi selain "si doggy" atau "si meong". Bersama mereka kita bisa mencurahkan segala perasaan dengan bebas. Mereka juga memiliki insting yang seolah bisa memahami suasana hati kita sehingga tanpa diminta mereka akan duduk menemani di samping kita.

Penelitian juga menunjukkan anak-anak yang menghadapi kematian orang tercintanya, pasangan yang bercerai, atau mereka yang trauma, lebih rendah risikonya untuk terkena depresi jika mereka memelihara hewan. Bermain dengan hewan kesayangan selama 15 menit telah terbukti meredakan kecemasan dan stres.

3. Membentuk ikatan

Rasa menyayangi yang timbul kepada hewan-hewan lucu peliharaan kita, begitu pun mereka pada tuannya, akan menyebabkan proses biokemikal dan berpengaruh pada otak. Akibatnya hormon-hormon tertentu akan meningkat, terutama yang berkaitan dengan perasaan nyaman, kepuasan, dan kebahagiaan.

 


Sumber : kompashealth
Halaman :
1

Ikuti Kami