Tantangan Terberat Daniel Mananta dan Viola Maria Selama 13 Tahun Pernikahan
Sumber: Cahaya Bagi Negeri Youtube

Marriage / 24 February 2025

Kalangan Sendiri

Tantangan Terberat Daniel Mananta dan Viola Maria Selama 13 Tahun Pernikahan

Aprita L Ekanaru Official Writer
1761

Bagaimana rasanya menikah dengan seseorang yang berasal dari budaya yang berbeda? Apakah itu tantangan besar atau justru anugerah yang memperkaya hubungan?

Di episode terbaru Cahaya Bagi Negeri, Yosi Mokalu duduk bersama Daniel Mananta dan istrinya, Viola, dalam sebuah obrolan seru dan penuh tawa. Sejak awal, suasana sudah terasa hangat, bahkan Yosi sampai bercanda soal tinggi badan mereka yang jauh lebih menjulang darinya!

Tapi bukan itu saja yang menarik, perbincangan ini mengupas lebih dalam tentang bagaimana Daniel dan Viola menghadapi perbedaan budaya dalam pernikahan mereka.

Viola yang memiliki darah Jerman-Sisilia dengan karakter penuh passion, dan Daniel yang tumbuh dengan nilai-nilai keluarga Indonesia, berbagi pengalaman nyata tentang bagaimana mereka terus belajar untuk memahami satu sama lain.

"Apakah kita sudah benar-benar mengatasi perbedaan? Tidak! Tapi kita belajar untuk saling mencintai dan menghargai perbedaan itu," kata Viola dengan lugas.

Percakapan ini tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan perspektif baru tentang bagaimana pasangan dari latar belakang berbeda bisa tetap bertumbuh bersama. Bahkan setelah 13 tahun menikah, mereka masih harus menghadapi kejutan-kejutan kecil dalam cara berkomunikasi dan memahami satu sama lain.

Ada satu hal yang mereka berdua sepakati, bahwa ego harus dikorbankan agar pernikahan bisa berjalan dengan baik.

Penasaran dengan kisah lengkapnya? Jangan lewatkan videonya! Dijamin seru, insightful, dan bisa bikin Anda melihat pernikahan dari sudut pandang yang berbeda!

Tonton videonya di bawh ini:

Sumber : Cahaya Bagi Negeri Youtube
Halaman :
1

Ikuti Kami