Ternyata Ini Lho Makna Simbol Pohon Kehidupan yang Dipakai di Logo Ibu Kota Negara
Sumber: canva.com

News / 31 May 2023

Kalangan Sendiri

Ternyata Ini Lho Makna Simbol Pohon Kehidupan yang Dipakai di Logo Ibu Kota Negara

Wisnu Prianggani Contributor
1197

Presiden Joko Widodo secara resmi meluncurkan logo Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara terpilih yang merupakan desain bertema pohon hayat, pohon kehidupan karya Aulia Akbar dari Bandung. Proses pemilihan logo tersebut seperti yang kita ketahui melibatkan berbagai peserta yang mengikuti sayembara yang sudah diselenggarakan.

Dalam meluncurkan logo ini, Presiden Jokowi tentunya memiliki harapan besar bahwa IKN Nusantara yang terpilih akan membawa inspirasi dan menciptakan kehidupan baru bagi seluruh masyarakat Indonesia di masa depan. Desain bertema pohon kehidupan ini dipilih sebagai representasi simbolik kehidupan yang memiliki makna mendalam.

Jika kita membahas mengenai pohon kehidupan, Alkitab juga menulis tentang pohon kehidupan yang memiliki peran penting dalam berbagai bagian kehidupan orang Kristen. Jika Anda ingat, pohon ini disebutkan dalam kitab Kejadian, Amsal, dan Wahyu. Kita juga dapat menelusuri makna dari pohon kehidupan dalam Alkitab dan dapat menemukan implikasinya yang relevan bagi kehidupan kita saat ini, terutama bagi orang-orang Kristen.

Memang tidak ada hubungannya dengan logo IKN Nusantara, namun kita juga harus mengetahui bahwa pohon kehidupan pertama kali disebutkan dalam kitab Kejadian, yaitu pohon yang memberikan kehidupan baik secara fisik maupun rohani bagi manusia. Pohon ini diciptakan oleh Allah di Taman Eden, seperti yang dinyatakan dalam Kejadian 2:9, yaitu “Lalu TUHAN Allah menumbuhkan berbagai-bagai pohon dari bumi, yang menarik dan yang baik untuk dimakan buahnya; dan pohon kehidupan di tengah-tengah taman itu, serta pohon pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat.”

Namun, setelah Adam dan Hawa melanggar perintah Allah dan memakan buah dari pohon pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat, mereka diusir dari Taman Eden. Dalam pengusiran mereka, Allah mengambil langkah-langkah untuk mencegah mereka memakan buah dari pohon kehidupan dan hidup selamanya dalam keadaan jatuh.

Sebenarnya kita dapat merangkum makna pohon kehidupan sebagai suatu hal yang identik dengan Yesus Kristus. Allah adalah sumber dan penopang kehidupan, di mana di luar hubungan dengan Allah, kita hanya menemukan kematian dan kehampaan. Hal ini dinyatakan dalam firman Yesus di dalam Yohanes 15:5, “Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa.”

Selain itu Yesus juga menyatakan di dalam Yohanes 14:6, yaitu “Kata Yesus kepadanya: ”Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.” Dengan demikian, Yesus Kristus adalah jalan yang membawa kita kepada Allah sebagai sumber kehidupan yang sejati.

Dalam konteks logo Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, desain yang terinspirasi dari pohon hayat menggambarkan harapan akan kehidupan baru dan pertumbuhan yang berkelanjutan bagi Indonesia. Dalam konteks iman Kristen, pohon kehidupan melambangkan hubungan manusia dengan Allah dan kehidupan yang kekal bersama-Nya.

Halaman :
1

Ikuti Kami