Perubahan Jesica yang Kini Buat Orang Tua dan Guru Bangga
Sumber: Jawaban.com

Family / 16 May 2023

Kalangan Sendiri

Perubahan Jesica yang Kini Buat Orang Tua dan Guru Bangga

Lori Official Writer
1463

Salah satu anak di SoL GPdI Elshadai Pematang Pao, bernama Jesica atau dipanggil Cika adalah anak yang cerdas. Dia selalu bisa mengikuti pelajaran dengan baik di sekolah maupun di SoL. Selain itu, dia juga punya suara yang merdu. Tapi sayang, di rumah Cika rupanya suka tidak mau bantu bersih-bersih dan saat bimbingan di SoL pun, dia akan selalu bolos saat jadwal piketnya tiba. Biasanya Cika akan mencari-cari cara untuk segera pulang supaya tak ikut membersihkan ruangan.

Sampai suatu hari, Jesica ketahuan tutor tak ikut piket. Untuk memberikan kesadaran akan lingkungan sekitar, tutor SoL lalu mengajarkan mereka tentang pelajaran "Aku dan Lingkunganku: Tuhan Menciptakan Alam Semesta untuk Kita Kelola" dan pentingnya bertanggung jawab merawat lingkungan dan tidak malas.

 

Baca Juga: Keberanian Daniel Inspirasi Adriel Jalani Operasi

 

Saat mendengar penjelasan tutor, Cika mulai menyadari kesalahannya dan berjanji akan mulai rajin mengerjakan tanggung jawabnya di rumah maupun saat piket di SoL. Cika pun mulai berkomitmen melakukan hal itu dengan berinisiatif membantu sang mama di rumah tanpa harus disuruh. Dia juga melakukan hal serupa di SoL. Saat giliran piket, Cika akan ikut membersihkan ruangan dan mengutip sampah di sekitar halaman gereja tempat mereka belajar.

Atas perubahan yang dialaminya, orang tua dan guru SoL pun merasa bangga karena kini Cika jadi anak yang berinisiatif dan bertanggung jawab dengan tugasnya.

"Cika orangnya malas dan mesti diperintah baru dia mau mengambil pekerjaannya. Namun setelah mendengar pelajaran dari kurikulum CBN tentang "Aku dan Lingkunganku" dia sudah mau membersihkan ruangan (gereja) tempat mereka belajar dan sudah mau mengutip sampah di setiap halaman lokasi mereka belajar di SoL," ungkap gurunya Hotmian.

 

Baca Juga: Sering Ditinggal Orang Tua Rupanya Bikin Ayu Malas Belajar

 

Apakah Anda tersentuh dengan kisah perubahan yang dialami Cika? Anda bisa berbagi hati untuk melayani generasi anak bersama kami dengan menjadi bagian dari pelayanan kami. Apakah Anda rindu? Klik link di bawah ini sekarang.

 

BERGABUNG SEKARANG

 

Halaman :
1

Ikuti Kami