Rupanya Bekasi Punya 11 Tempat Wisata Menarik Ini
Sumber: Go bekasi

News / 14 May 2023

Kalangan Sendiri

Rupanya Bekasi Punya 11 Tempat Wisata Menarik Ini

Tiurma Ida Purba Official Writer
24601
Kota Bekasi adalah salah satu kota yang ada di Jawa Barat. Bekasi berasal dari kata bagasasi yang memiliki arti candrabaga ( Prasasti Tugu) yaitu sebuah nama sungai yang melewati kota ini. Saat ini Bekasi adalah kota besar ke 4 di Indonesia. Perkembangan kota Bekasi sangat pesat, dimana menjadi pusat industri dan tempat tinggal kaum urban. Bukan hanya itu, Bekasi juga punya banyak tempat wisata yang menarik, mau tahu apa saja ?
 
Berikut ini 11 wisata di Bekasi : 
 
1. Gedung Juang 45 
Anda dapat berkunjung ke Gedung Juang 45 yang berada di Jalan Sultan Hasanuddin 5, Tambun, Bekasi. Bangunan ini memiliki luas 1.000 m2. Gedung Juang 45 adalah salah satu saksi perjuangan rakyat Bekasi melawan penjajah. Gedung ini juga disebut dengan Gedung Tinggi. Bila anda suka dengan wisata sejarah, anda harus mengunjungi gedung ini. Anda akan melihat arsitektur khas Eropa peninggalan Belanda.  Saat ini Gedung Juang 45 digunakan sebagai gedung perkantoran Pemerintah Kabupaten Bekasi. 
 
 
Baca Juga: Meski di Bully, Bekasi Tetap 'Primadona'
 
 
2. Saung Ranggon 
Tempat wisata Saung Ranggon ini berada di Desa Cikedokan, Cikarang Barat. Saung ini memiliki luas 7,6 x 7,2 m dengan tinggi lantai 2,5 lantai dari atas tanah. Sejarah  wisata ini dibangun sebagai tempat persembunyian Pangeran Rangga  yang saat itu sedang lari dari kejaran Belanda pada abah ke 16. Pada tahun 1821 Saung Ranggon baru ditemukan oleh Raden Abbas. Bila anda ingin beristirahat dan rindu dengan kesunyian, anda dapat mengunjungi Saung Ranggon. 
 
3. Danau Cibeureum 
Anda dapat mengunjungi danau ini dengan menggunakan sepeda. Berada di antara dua desa, yaitu Desa Lembang Sari dan Desa Lambang Jaya, Kecamatan Tambun, Bekasi. Bila anda adalah seorang yang narsis dengan selfie, mungkin ini adalah tempat yang cocok untuk anda bergaya. Anda juga dapat bersepeda dengan teman-teman anda mengunjungi danau ini. 
 
 
Baca Juga: Ternyata Kota Ini Diklaim Jadi Kota Kerukunan Beragama Indonesia Loh!
 
 
4. Pantai Muara Beting 
Pantai ini berada di Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muara Gembong. Biasanya pada bulan September-Februari akan terjadi migrasi burung dari Pasifik ke daratan China dan singgah di pantai muara beting ini. 
 
 
5. Wisata Rumah Pohon 
Rumah pohon ini berada di Jalan Raya Parpostel, Jatiasih Bekasi. Wisata ini menyediakan berbagai macam rumah pohon, outbond, flying fox, wall climbing, dan paintball. Wisata ini memiliki udara yang sejuk dan sangat asri. 
 
6. Hutan Kota 
Walaupun Bekasi adalah Kota industri, namun keasrian dan kesejukannya masih sangat terasa. Buktinya, Bekasi masih memiliki Hutan Kota. Wisata ini diresmikan pada tahun 2012, bahkan memiliki 2 hektar. Anda dapat pergi piknik  dengan keluarga atau  bersepeda bersama dengan teman—teman. 
 
7. Danau Markas
Ingin menikmati pemandangan danau, memancing dan mencicipi kuliner murah? Anda dapat mampir ke Danau Markas. Danau ini berada di Pondok Ungu Bekasi. 
 
8. Taman Buaya Indonesia Jaya 
Jika anda berkunjung ke Bekasi, anda tidak boleh melewati tempat wisata ini. Taman Buaya Indonesia Jaya berada di Jalan Raya Serang Cibarusah, Desa Sukaragam. Tempat ini di bangun pada tahun 1990 dan memiliki lima kolam besar dengan memelihara 100 ekor buaya. 
 
 
Baca Juga: Yuk, Nikmati 7 Wisata Religi Bersejarah dan Unik Ini
 
 
9. Waterboom Lippo Cikarang 
Ingin bermain air bersama keluarga, anda dapat mengunjungi Waterboon Lippo Cikarang. Tempat wisata ini sangat cocok bagi anda yang ingin berkumpul dengan keluarga, melepaskan canda tawa dan kegembiraan. Tak perlu khawatir, jika anda haus anda dapat membeli jus tanpa harus keluar dari dalam air. 
 
10. Klenteng Hok Lay Kiong 
Klenteng ini berada di Jalan Kenari, Margahayu, Bekasi. Diperkirakan berdiri sejak 300-400 tahun yang lalu. Klenteng ini memiliki luas 650 meter dan sudah mengalami beberapa kali renovasi. Bila anda berkunjung, anda akan melihat patung Dewa Hok Lay Kiong berdiri di altar utama dan masih ada beberapa patung lainnya, misalnya Dewi Kwan Im. Klenteng ini sangat ramai dikunjungi umat Budha saat imlek khususnya. 
 
 
Baca Juga: 7 Tips Lakukan Solo Traveling Aman dan Seru
 
 
11. Bumi Perkemahan Karang Kitri Bekasi 
Bila anda ingin melakukan perkemahan bersama, anda dapat menggunakan tempat wisata Bumi Perkemahan Karang Kitri Bekasi. Wisata ini berada di Desa Karang Mulya, Bojong Manggu, Bekasi. Untuk pemandangan tak usah ditanya, tempat ini memiliki panorama alam yang sangat indah dan sejuk. 
 
Bekasi tetap menjadi kota yang diminati masyarakat Indonesia. Hal ini dibuktikan bahwa Bekasi masih memiliki banyak tempat wisata yang memang pantas untuk dikunjungi. Jangan ragu untuk berkunjung ke Bekasi, selain anda dapat melihat tempat wisata yang beragam, ternyata Bekasi masih sangat asri dan sejuk.
 
Sumber : berbagai sumber/by tiur
Halaman :
1

Ikuti Kami