Kok Bisa Gereja Hati Kudus di Tomohon Mau Hendak Dijadikan Cagar Budaya? Ini Alasannya
Sumber: Google Maps

News / 10 April 2023

Kalangan Sendiri

Kok Bisa Gereja Hati Kudus di Tomohon Mau Hendak Dijadikan Cagar Budaya? Ini Alasannya

Claudia Jessica Official Writer
1401

Sulawesi Utara memiliki banyak cagar budaya yang bersejarah dan bervariasi di setiap daerahnya. Beberapa di antaranya adalah Situs Waruga di Minahasa, Situs Kolongan di Bolaang Mongondow, Candi Amurang di Kabupaten Minahasa Selatan, dan Benteng Otanaha di Kota Gorontalo.

Ada juga banyak bangunan peninggalan Belanda seperti Benteng Rotterdam dan Benteng Duurstede di Manado, serta bangunan peninggalan Portugis seperti Benteng Sao Paulo di Bitung. Kendati demikian, masih banyak lagi peninggalan lain yang belum tercatat sebagai cagar budaya.

Untuk itulah pemerintah Kota Tomohon berupaya untuk mencatat lebih banyak cagar budaya dari daerahnya. Pada tahun ini, Gereja Hati Kudus Yesus Kota Tomohon yang dikenal dengan nama “Gereja Besi” diusulkan menjadi Cagar Budaya Nasional oleh Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Kota Tomohon lantaran latar belakang sejarah dan peristiwa nasional yang terjadi di sana.

 

BACA JUGA: Jadi Saksi Perang Dan Penjajahan, Ini Sejarah GPIB Malang Yang Jadi Warisan Cagar Budaya

 

“Kenapa ke tingkat Nasional, karena ada peristiwa Nasional yang pernah terjadi. Seperti Gereja Sion Tomohon pernah ada peristiwa nasional yakni Soekarno sebagai Presiden RI pertama berpidato di mimbar Gereja itu pada tahun 1957,” kata Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan  Tomohon, Sonny Saruan.

Sesuai dengan namanya, konstruksi utama gedung bergaya Eropa ini sebagian besar dibangun dari besi. Gereja Besi ini didirikan sejak tahun 1902 dan ditahbiskan tahun 1903. Hal ini selaras dengan prasasti yang terdapat di dalam gereja yang tertulis dalam bahasa latin, “A D MCMII Inchoata, AD MCMIII Solemniter Bendicta Sum.”

Namun demikian, OCDB baru bisa ditetapkan menjadi Cagar Budaya jika memenuhi lima syarat, yaitu dari segi sejarah, ilmu pengetahuan, pendidikan, agama, dan kebudayaan.

Sonny mengatakan bahwa Gereja Besi telah memenuhi kelima syarat tersebut sehingga Gereja Besi layak mendapatkan status sebagai Cagar Budaya Nasional.

Selain Gereja Besi, ada tiga objek lain yang diduga sebagai cagar budaya dan diajukan sebagai cagar budaya peringkat kota, yakni: Nimawanua Kakaskasen, Gereja Syalom Tumatangtang dan Sekolah Nona.

Sumber : jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami