Tim Kemanusiaan CBN Menjangkau Keluarga Mama Fifi di NTT

News / 25 July 2022

Kalangan Sendiri

Tim Kemanusiaan CBN Menjangkau Keluarga Mama Fifi di NTT

Aprita L Ekanaru Official Writer
2634

Demi menyambung kehidupannya, kedua anak dan ibu mertuanya, Mama Fifi membeli ikan segar langsung dari para nelayan untuk dijual kembali ke pasar. Namun usaha ini tidak bisa selalu diandalkan olehnya, karena ada musim-musim tertentu dimana tidak ada ikan yang bisa dibeli oleh Mama Fifi. Dengan pendapatan yang tidak menentu ini, Mama Fifi harus bisa mencukupkan pendapatan yang ada untuk mencukupi kehidupan sehari-hari dan untuk biaya sekolah anak-anaknya.

Saat mengetahui bahwa dirinya terpilih untuk mendapatkan bantuan pemberian bibit rumput laut dari program Kemanusiaan CBN, Mama Fifi sangat senang. Ia bersyukur bisa membudidayakan rumput laut lagi seperti dulu, sehingga penghasilan yang dimilikinya bisa menjadi lebih stabil.

"Saya sangat bersyukur atas bantuan bibit rumput laut ini. Walaupun saat ini hasilnya belum bisa saya lihat, tapi saya berterima kasih untuk kesempatan yang diberikan OBI untuk keluarga saya. Berharap dengan adanya bantuan bibit rumput laut ini, saya dan juga beberapa keluarga lain yang terpilih di desa ini dapat memenuhi kebutuhan keluarga kami," tutur Mama Fifi.

Terima kasih untuk para Mitra atas dukungan Anda kepada keluarga Mama Fifi dan 9 keluarga lainnya di NTT. Mari bersama-sama kita bergandengan tangan untuk menolong lebih banyak orang lagi yang membutuhkan di luar sana, agar masyarakat Indonesia dapat merasakan kasih Tuhan di dalam hidup mereka. Tuhan memberkati!

Sumber : oborberkat.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami