Ciri-ciri Orang yang Belum Siap Berinvestasi, Bagaimana dengan Anda?
Sumber: google.com

Finance / 23 July 2022

Kalangan Sendiri

Ciri-ciri Orang yang Belum Siap Berinvestasi, Bagaimana dengan Anda?

Aprita L Ekanaru Official Writer
3514

Di era ini, investasi merupakan hal sedang ramai menjadi perbincangan berbagai kalangan, bahkan banyak anak muda sudah memulai terjun ke dunia investasi. Hal ini dikarenakan investasi menjanjikan keuntungan yang berlipat ganda.

Namun, sebelum memulai berinvestasi, Anda harus terlebih dahulu mengetahui apakah Anda sudah siap untuk terjun ke dalam dunia investasi yang tidak semudah kelihatannya.

Ryan McPherson, seorang perencana keuangan bersertifikat sekaligus direktur pembinaan dan pendidikan di Smarthpath mengatakan, investor pemula harus lebih dahulu mempelajari cara kerja investasi dan pasar.

Di sisi lain, Ivory Johnson, perencana keuangan bersertifikat dan juga pendiri Delancey Weath Management pun setuju dengan pernyataan McPherson. Ia menambahkan bahwa berinvestasi di saham individu atau kripto mungkin terlihat menjanjikan. Akan tetapi, terlalu berisiko besar, seperti sewaktu-waktu mungkin akan terjadi penurunan secara signifikan atau tajam.

Berikut adalah ciri-ciri seseorang yang belum siap untuk terjun ke dunia investasi:

1. Tidak memiliki tujuan keuangan

Seorang yang memiliki penghasilan belum tentu dapat berinvestasi jika tidak memiliki tujuan keuangan secara jelas, baik tujuan keuangan jangka pendek maupun tujuan keuangan jangka panjang. Anda harus memiliki tujuan yang harus dicapai agar penghasilan yang Anda miliki tidak dipegunakan untuk hal-hal yang tidak penting.

2. Tidak memiliki proteksi diri

Keselamatan diri juga merupakan hal penting yang harus diperhatikan dalam berinvestasi, minimal  Anda harus memiliki Jaminan Kesehatan. Tentu saja Anda tidak ingin keuntungan dari investasi Anda pada akhirnya dipergunakan untuk membiayai kesehatan Anda ketika sakit. Oleh sebab itu, jangan dahulu berinvestasi jika belum memiliki proteksi diri.

 

BACA HALAMAN SELANJUTNYA -->>

Sumber : Liputan6
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami