Yonathan Nugroho Bongkar Rahasia Trinity Optima Production Bisa Jadi Label Ternama
Sumber: jawaban.com

Finance / 13 July 2022

Kalangan Sendiri

Yonathan Nugroho Bongkar Rahasia Trinity Optima Production Bisa Jadi Label Ternama

Claudia Jessica Official Writer
3004

Trinity Optima Production, sebuah label musik yang didirikan oleh Yonathan Nugroho, Adi Nugroho, Effendy Widjaja, dan Handi Santoso telah menaungi berbagai artis ternama tanah air. Beberapa diantaranya adalah Maudy Ayunda, Afgan, Rosa, Naura, Ungu, Armand Maulana, dan masih banyak lagi

Di tengah pergerakan industri musik yang cepat dan sulit diprediksi, Trinity Optima Production terus melakukan berbagai inovasi dan perubahan hingga mendirikan beberapa label untuk dapat bertahan di bidangnya.

Bagaimana seorang Yonathan Nugroho menerapkan prinsip kebenaran dalam bisnisnya di dunia entertainment yang identik dengan gemerlap kebebasan, yang terkadang menyimpang dari kebenaran Firman Tuhan?

 

BACA JUGA: Gagal 20 Kali Bangun Startup, CEO GoPlay Bagikan Kisahnya Bersama Jawaban Marketplace

 

GLORY, adalah prinsip yang dipegang oleh Yonathan Nugroho dalam merintis Trinity Optima Production hingga menjadi salah satu label terkemuka yang memiliki beberapa sub label dan anak perusahaan.

Apa itu GLORY? Temukan jawaban Yonathan Nugroho mengenai cara mengaplikasikan nilai-nilai kebenaran di dunia entertainment melalui Jawaban Marketplace Season 2, yang akan tayang pada hari Kamis, 14 Juli 2022 di Youtube Jawaban Channel.

Sumber : jawaban marketplace
Halaman :
1

Ikuti Kami