#FaktaAlkitab: Ini Orang-orang yang Alami Kebangkitan Dari Kematian Dalam Alkitab - Part 2
Sumber: jawaban.com

Fakta Alkitab / 16 April 2022

Kalangan Sendiri

#FaktaAlkitab: Ini Orang-orang yang Alami Kebangkitan Dari Kematian Dalam Alkitab - Part 2

Claudia Jessica Official Writer
6360

Pada artikel sebelumnya, kita telah membahas dua tokoh Alkitab dalam Perjanjian Lama dan dua tokoh dalam Perjanjian Baru yang sudah mati kemudian dibangkitkan dan hidup kembali. Anda dapat membacanya di: #FaktaAlkitab: Ini Orang-orang yang Alami Kebangkitan Dari Kematian Dalam Alkitab - Part 1

Artikel ini adalah kelanjutan dari artikel sebelumnya yang membahas tentang tokoh-tokoh Alkitab yang telah mati, kemudian dibangkitkan, dan hidup kembali.

 

#5 Lazarus

Kisah kematian dan kebangkitan Lazarus adalah peristiwa yang cukup terkenal dalam salah satu pelayanan Yesus. Kisah ini ditulis dalam injil Yohanes 11:1-44.  Lazarus adalah saudara dari kakak-beradik Maria dan Mart. Mereka bertiga tinggal di Betania, yakni suatu desa di sisi Gunung Zaitun, kira-kira 3 km jauhnya dari Yerikho.

Ada kedekatan di antara Tuhan Yesus dengan Maria, Marta, dan Lazarus. Bahkan Lazarus disebut sebagai orang yang dikasihi Tuhan Yesus (Yoh. 11:3).

Ketika Lazarus meninggal, Maria dan Marta memberitahukannya kepada Tuhan Yesus. Tetapi Tuhan Yesus tidak segera melihat Lazarus di Betania dengan sengaja. Hal ini bukan karena la tidak peduli dengan mereka, melainkan Yesus ingin agar mereka melihat kuasa Allah yang akan dinyatakan pada Lazarus.

Empat hari setelah kematian Lazarus, Yesus akhirnya datang menjenguk Marta dan Maria. Sementara itu orang-orang masih banyak berkumpul untuk memberi penghiburan kepada mereka sehubungan dengan kematian Lazarus.

Yesus kemudian mendatangi kubur Lazarus dan menyuruh orang untuk mengangkat batu besar penutup kubur Lazarus. Marta sempat memprotes Yesus dengan mengatakan bahwa kubur Lazarus sudah berbau karena sudah empat hari Lazarus meninggal. Namun Yesus meyakinkan Marta bahwa jika ia percaya, maka ia akan melihat kemuliaan Allah yakni mujizat kebangkitan.

Setelah batu besar itu diangkat, Yesus lalu berdoa kepada Bapa. Kemudian ia berteriak dengan suara yang keras, "Lazarus, marilah keluar!" (Yoh. 11:43).

Lazarus pun hidup kembali dan keluar dari kuburnya dalam kondisi kaki dan tangannya masih terikat dengan kain kafan dan mukanya tertutup dengan kain peluh, sebagaimana biasanya orang mati di Israel pada zaman itu. Melalui Kebangkitan Lazarus, banyak orang yang menyaksikan peristiwa tersebut menjadi percaya kepada Yesus.

Ada sebuah makam di Al-Eizariya yang dianggap tempat Lazarus dulu dibangkitkan dan dijadikan tempat ziarah sampai hari ini.

 

#6 Tabita / Dorkas

Kisah kebangkitan berikutnya dituliskan dalam Kisah Para Rasul 9:36-43, yakni kebangkitan Tabita yang juga disebut Dorkas. Tabita adalah salah satu orang Kristen yang ada di kota Yope. Tabita banyak melakukan pelayanan kasih selama hidupnya, seperti membuat pakaian bagi orang-orang miskin, berbuat baik, dan rajin memberikan sedekah.

Suatu waktu, Tabita mengalami sakit dan akhirnya meninggal karena penyakitnya itu. Setelah dimandikan, mayatnya kemudian dibaringkan di ruang atas.

Sementara itu salah satu murid Yesus, Simon Petrus, sedang berada di Lida, dekat dengan Yope. Orang percaya lainnya yang berada di Yope segera mendatangi Petrus dan menyampaikan perihal mengenai Tabita yang sudah meninggal. Ada keyakinan dari mereka yang percaya bahwa Rasul Petrus sanggup membangkitkan Tabita.

Rasul Petrus lalu berkemas dan berangkat bersama-sama dengan mereka. Setelah sampai di sana dan melihat jenazah Tabita, Petrus lalu berlutut dan berdoa, kemudian berpaling ke mayat perempuan itu dan berkata: "Tabita, bangkitlah!" Lalu Tabita membuka matanya dan ketika melihat Petrus, ia bangun dan duduk.

Petrus memegang tangannya dan membantu dia berdiri. Kemudian menunjukkannya kepada orang-orang percaya di Yope bahwa perempuan itu hidup.

Peristiwa kebangkitan Tabita ini tersiar ke seluruh Yope, dan membuat banyak orang menjadi percaya kepada Tuhan Yesus.

 

BACA HALAMAN SELANJUTNYA -->

Sumber : jawaban channel
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami