Cerita Keajaiban Tuhan di Balik Lagu Di Setiap Jalanku
Sumber: Jawaban.com

News / 3 October 2021

Kalangan Sendiri

Cerita Keajaiban Tuhan di Balik Lagu Di Setiap Jalanku

Lori Official Writer
1931

Indonesia bahkan dunia masih belum dalam keadaan baik-baik saja. Namun, bagi kita orang percaya, tentunya kita tahu bahwa sekalipun kita melewati lembah kelam, ada tangan-Nya yang menolong kita. 

Hal inilah yang membuat Budhianto dan Tiurma Ida Purba merilis single ke-2. "Ya, awalnya kami sudah ada satu nama yang Tuhan taruh di hati kami. Lalu, kami bawa dalam doa. Lalu aku hubungi Gok dan menjalin komunikasi dengannya. Kalau kami memang nothing to lose. Apapun nanti jawaban Gok, ya berarti itu dari Tuhan. Karena kami percaya sesuatu yang dipaksakan, nggak bakalan baik. Jadi, biar Roh Kudus aja yang menjamah hatinya, karya Roh Kudus gitu Kak," jelas Tiur saat talkshow Sound of Spirit, Radio RPK FM, Cawang, Jakarta Timur pada Jumat (1/10). 

Pemilihan Gok sebagai penyanyi untuk single kedua berawal dari salah satu relawan Rumah Belajar Bekasi, Sonya Pandiangan yang memperkenalkannya kepada Tiur. 

"Jujur saat dihubungi Kak Tiur dan ditawari menyanyikan lagu 'Di Setiap Jalanku', aku sangat terhormat. Karena ini adalah pertama kalinya aku menyanyikan karya dan single pertama lagu rohani. Dan ini kan buat Tuhan dan untuk kegiatan sosial, ya kenapa nggak?" jawab alumni The Voice Indonesia ini saat ditanya bagaimana perasaannya menerima tawaran untuk menyanyikan lagu Di Setiap Jalanku.

 

Baca Juga: S’lamanya Kau Yesus Tuhanku, Lagu Baru Ungkapan Terima Kasih Kepada Tuhan

 

Tiur pun menceritakan bahwa saat proses pembuatan, dirinya dan keluarganya mengalami kesehatan yang begitu drop. Bahkan, Tiur bercerita dirinya sempat kehilangan harapan untuk hidup, karena sakit yang dideritanya begitu berat.

Pada kesempatan yang sama, Budhianto menyatakan ketakjubannya dengan pekerjaan Tuhan.

"Awalnya buat lagu, saya bilang ke istri saya, Tiur, ini akan ada nuansa mandarinnya. Dan benar sekali ketika kami menerima aransemen lagu dari Gopas Lumban Toruan, teman dari Gok. Hasilnya pas dengan apa yang kami harapkan. Tuhan itu begitu nyata."

Berikut lirik lagu selengkapnya.

Verse 1

Di tengah badai, Kau bersamaku

Di tengah g'lombang, Kau tenangkanku

FirmanMu Tuhan yang menopangku

TanganMu Tuhan yang kuatkanku 

 

Bridge

Ku angkat suaraku, naikkan syukurku

Membawa sembahku, ke kediamanMu 

 

Reff: 

Kaulah Rajaku, Kau Tuhan sahabatku 

Tiada s'pertiMu dalam hidupku 

Dan kuberdiri teguh, di dalam rencanaMu

KehendakMu, nyatalah di setiap jalanku

 

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami