Anak Takut Gagal Waktu Ikutan Kompetisi Cari Bakat? Parents Lakuin Ini Yuk...
Sumber: Jawaban.com

Relationship / 7 August 2021

Kalangan Sendiri

Anak Takut Gagal Waktu Ikutan Kompetisi Cari Bakat? Parents Lakuin Ini Yuk...

Lori Official Writer
4295

Rasa minder sekaligus malu biasanya bakal muncul saat seseorang mendapati dirinya gagal dalam sebuah kompetisi atau lomba.

Dan kegagalan ini pun akhirnya bisa jadi alasan buat sebagian orang memilih untuk tidak lagi mau mencoba. 

Hal serupa bisa terjadi kepada anak-anak. Jangankan gagal dalam kompetisi, penampilan di depan kelas yang mendapat ledekan dari teman-teman juga bisa bikin anak down dan minder. Akibatnya, anak gak lagi mau mengeksplorasi bakat atau kemampuan yang dia punya.

Nah, kalau ceritanya begitu apa sih yang harus papa mama lakukan untuk membangkitkan kembali semangat anak dan meyakinkan mereka bahwa gagal itu hal biasa?

1. Ajarkan Anak Bahwa Berhasil Butuh Proses

Orang bijak bilang ‘Proses gak pernah menghianati hasil’. Saya pikir kita semua setuju sama hal ini ya.

Itu sebabnya di Alkitab disebutkan bahwa ‘ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan’ (Roma 5: 4).

Papa mama bisa memotivasi anak bahwa saat mereka gagal dan mau mencoba lagi, maka mereka sedang diproses untuk mengasah bakatnya lebih baik lagi. Saat mereka mulai mengembangkan bakat itu dijamin saat mencoba kompetisi lagi, anak pasti bisa berhasil.

 

Baca Juga: Ini Ragam Bakat yang Bisa Anak dan Remaja Persembahkan di Church Talent Festival

 

2. Ajarkan Anak Untuk Tidak Mendengar Apa Kata Orang

Kadang kala anak akan berkecil hati dengan bakatnya karena banyak orang yang mengejek penampilannya yang tidak bagus. 

Sebagai orangtua, papa mama bisa memberikan anak pandangan tentang siapa diri mereka. Ajarkan anak untuk menerima setiap ejekan itu sebagai sumber motivasi supaya anak bisa membuktikan bahwa apa yang orang lain katakana tidaklah benar. 

Selama anak berusaha memproses hal ini, tetaplah setia menjadi pendukungnya. 

3. Ingatkan Anak Bahwa Peserta Kompetisi Bukan Lawan

Sebuah kompetisi memang butuh daya saing yang tinggi. Tapi bukan berarti anak menganggap peserta lain yang ikut berkompetisi bersama dia adalah musuh. 

Papa mama bisa mengarahkan anak bahwa orang-orang yang berkompetisi bersama dengan dia harus diperlakukan sebagai teman seperjuangan. Karena setiap anak pasti punya mimpi untuk menjadi yang terbaik. Jadi, minta anak menghargai mimpi anak-anak lainnya sama seperti mimpinya. 

Dan saat dia gagal atau kalah, mintalah anak untuk menerima kegagalan itu dengan berlapang dada. Tidak ada yang salah dengan menjadi kalah dan jika anak lain menang dia perlu bersukacita akan kemenangan itu.

Memberikan pemahaman-pemahaman ini kepada anak memang akan sedikit sulit. Tapi papa mama pasti bisa dengan menyampaikannya lewat kata-kata yang sederhana dan mudah dipahami oleh anak.

 

Baca Juga: Kenapa Papa Mama Perlu Mendeteksi Bakat Anak Sejak Dini? Ini Lho Pentingnya…

 

 

 

Jangan pernah lelah untuk terus mengingatkan anak. Karena berkat dorongan orangtualah anak bisa sampai kepada tujuan yang Tuhan sudah rancangkan atas mereka. Termasuk dengan mendorong anak-anak untuk ikut event Church Talent Festival yang diadakan oleh CBN Indonesia

Papa mama yang mau mendaftarkan anaknya, bisa membaca informasi lengkapnya dengan klik link di bawah ini.

 

DAFTAR

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami