Gak Semua Hal yang Kita Alami Buruk, Pandanglah Hidupmu Dengan Berbeda
Sumber: startuptipsdaily.com

Kata Alkitab / 2 January 2020

Kalangan Sendiri

Gak Semua Hal yang Kita Alami Buruk, Pandanglah Hidupmu Dengan Berbeda

Lori Official Writer
2546

Dua malaikat sedang mengadakan perjalanan. Di suatu malam, mereka memutuskan untuk bermalam di rumah seorang keluarga kaya.

Tapi keluarga itu sombong dan begitu kasar. Mereka ditolak menginap di kamar tamu mewah mereka. Akhirnya keduanya hanya diberi ruang kecil di lantai dasar yang sangat dingin.

Waktu mereka mulai merapikan lantai untuk membuat tempat tidur, malaikat yang lebih tua melihat sebuah lubang di dinding dan memperbaikinya. Lalu malaikat yang lebih muda bertanya kenapa dia harus melakukannya. Dia menjawab, “Segala sesuatu tidak selalu seperti apa yang tampak.”

Lalu di malam berikutnya, mereka kembali menginap di rumah sepasang suami istri petani miskin. Mereka begitu ramah dan baik juga rela membagi makanan mereka yang sanagt sedikit untuk kedua malaikat itu. Lalu mereka dipersilahkan untuk tidur di tempat tidur yang biasa mereka pakai. Saat matahari terbit, para malaikat menemukan petani itu menangis. Karena satu-satunya sapi mereka mati. Tanpa sapi tersebut, mereka tak akan bisa melanjutkan hidup.

Malaikat yang lebih muda mulai merasa marah dan bertanya kepada malaikat yang lebih tua, “Bagaimana mungkin kamu membiarkan hal ini terjadi?” Keluarga kaya yang punya segalanya ditolong, tapi kenapa pasangan petani itu tidak? “Keluarga ini hanya punya sedikit tapi bersedia membagi segalanya, dan kamu membiarkan sapi itu mati,” ucap malaikat yang lebih muda.

Tapi malaikat yang lebih tua tetap menjawab, “Gak semua yang terjadi terlihat seperti kelihatannya. Waktu kita tinggal di ruang bawah tanah istana mereka, aku memperhatikan ada emasyang disimpan di lubang dinding itu. Karena pemiliknya begitu terobsesi dengan keserakahan dan takmau membagi kekayaannya, aku menyegel tembok itu supaya dia tidak akan menemukannya. Lalu tadi malam saat kita tidur di tempat tidur petani, malaikat maut datang untuk mencabut nyawa istrinya.Aku memberinya sapi sebagai gantinya. Segala sesuatu tidak seperti apa yang kita lihat,” terangnya.

Kadang saat sesuatu terjadi atas hidup kita, kita mungkin komplain. Tapi bisa saja itu terjadi karena satu maksud baik tertentu. Kalau saja kita punya keyakinan, kita hanya perlu percaya kalau setiap hasil selalu menguntungkan kita. Kita mungkin gak akan menyadarinya dalam beberapa waktu.

Baca Juga:

Pengharapan di Dalam Tuhan yang Tak Pernah Mengecewakan

Pengharapan Di Tahun Yang Baru: Tuhan Tidak Membawa Kita Sejauh Ini Untuk Tinggalkan Kita

Kalau kamu merasa sulit untuk tidur di malam ini, ingatlah keluarga tunawisma yang tak punya tempat tidur untuk berbaring.

Kalau kamu terjebak dalam kemacetan, jangan marah, ada orang lain di dunia ini yang menganggap menyetir sebagai pekerjaan istimewa yang mereka selalu idamkan.

Kalau kamu mengalami hari yang buruk di tempat kerja, pikirkanlah tentang laki-laki yang kehilangan pekerjaan selama berbulan-bulan berjuang untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.

Kalau kamu melihat rambutmu sudah mulai berubah abu-abu, pikirkanlah para pasien kanker yang menjalani kemo dan harus kehilangan rambut mereka.

Pandanglah segala hal yang kamu alami dari sudut pandang yang positif. Bersyukurlah karena ada orang lain yang hanya punya masa hidup yang pendek. 

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami