Disebut Kristen Palsu, Hailey Bieber Sebut Alternatif Rayakan Halloween Bagi Orang Kristen
Sumber: capitalfm

Internasional / 29 October 2019

Kalangan Sendiri

Disebut Kristen Palsu, Hailey Bieber Sebut Alternatif Rayakan Halloween Bagi Orang Kristen

Inta Official Writer
2675

Hailey Bieber, salah satu artis Hollywood yang sedang banyak disorot atas pernikahannya dengan Justin Bieber, kembali memenuhi kolom berita. Hal itu berkenaan dengan perayaan Halloween yang masih dirayakan oleh dirinya.

Padahal, baik Hailey maupun Bieber, belakangan senang memberitakan soal kesaksian dalam iman Kristennya.

Pada sebuah tautan Instagram Story, Hailey Bieber bertanya kepada pengikutnya soal kostum Halloween apa yang cocok untuk digunakannya pada perayaan Halloween yang dirayakan pada 31 Oktober 2019 nanti.

Untuk artikel lebih lanjut soal Halloween, klik disini.

Yakin Orang Kristen Mau Rayain Halloween? Ketahui Asal Usulnya Ini Dulu Yuk!

Pertanyaan itu membuatnya dijuluki sebagai seorang Kristen palsu dan banyak pengikutnya yang mulai mempertanyakan soal iman percayanya. Saat ditanyai soal pandangannya mengenai Halloween, Hailey mengatakan, "Iya, saya masih suka pakai kostum Halloween. Dan anak-anak kami juga akan merayakannya."

Hailey menguatkan pernyataannya dengan menjelaskan arti perayaan Halloween bagi pribadinya. Hailey tumbuh dan besar di tengah keluarga penginjil dan Kristen yang taat. Ia sendiri mengatakan kalau Halloween merupakan satu-satunya perayaan yang dia sendiri bahkan tidak yakin kalau harus dirayakan.

"Beberapa orang Kristen mengabaikan Halloween dan membiarkan sampai perayana ini lewat. Sementara yang lainnya, ada juga yang ikut merayakannya dengan permen, labu, kostum, dan semuanya. Yang lain, seperti gereja saya tumbuh, mencoba menerapkan alternatif,” terangnya.

Beberapa gereja jadi tuan rumah dalam sebuah festival musim gugur, sebagai alternatif dalam perayaan Halloween. Tujuannya adalah untuk menciptakan lingkungan yang menyenangkan dan aman untuk anak-anak yang tidak berkaitan langsung dengan Halloween yang erat dengan cerita seram dan sihir.

Gereja Hailey sendiri mengadakan "Hallelujah Night," yang di dalamnya terdapat beragam permainan menyenangkan, hayride, permen, dan "Tidak ada kostum." Ini adalah apa yang Hailey lakukan setiap tahun ketika dirinya masih muda.

Hailey sendiri mengaku kalau dirinya yang sudah menginjak angka 29 tahun ini, belum pernah sama sekali merayakan trick or treat, yang merupakan sebuah permainan pada Halloween untuk mendapatkan permen.

 

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami