Selain Taat, Inilah 6 Pelajaran Yang Tuhan Mau Ajarkan Perihal Petrus Berjalan Di Atas Air

Kata Alkitab / 14 August 2019

Kalangan Sendiri

Selain Taat, Inilah 6 Pelajaran Yang Tuhan Mau Ajarkan Perihal Petrus Berjalan Di Atas Air

Naomii Simbolon Official Writer
9678

 Matius 14:28-33, "Lalu Petrus berseru dan menjawab Dia: "Tuhan, apabila Engkau itu, suruhlah aku datang kepada-Mu berjalan di atas air. Kata Yesus: "Datanglah!" Maka Petrus turun dari perahu dan berjalan di atas air mendapatkan Yesus. Tetapi ketika dirasanya tiupan angin, takutlah ia dan mulai tenggelam lalu berteriak: "Tuhan, tolonglah aku!" Segera Yesus mengulurkan tangan-Nya, memegang dia dan berkata: "Hai orang yang kurang percaya, mengapa engkau bimbang?" Lalu mereka naik ke perahu dan anginpun redalah. Dan orang-orang yang ada di perahu menyembah Dia, katanya: "Sesungguhnya Engkau Anak Allah."

Ketika Yesus berjalan di atas air, kitab injil menuliskan tentang ini, yakni Matius, Markus dan Yohanes. Sementara Petrus, kita baru tahu bahwa dia berjalan di atas air di kitab Matius.

Bayangkan jika waktu petrus berjalan di atas air dan kamu menyaksikan kejadian ini. Wow, sangat luar biasa kan?

Meskipun kita tidak melihat kejadian itu secara nyata, ada beberapa pelajaran yang kita lihat dari kisah itu. Misalnya :

1. Janganlah mengalihkan pandangan kamu dari Yesus,

Sekalipun ada badai di sekiling-Nya, Petrus selalu memandang kepada Yesus. Satu-satunya masalah yang dia alami waktu dia mencoba berjalan di atas air adalah berhenti memandang kepada Yesus. Akhirnya Petrus jatuh ke dalam air dan hampir tengelam bukan?

Jadi, sekarang prinsipnya adalah carilah Yesus, kapan pun itu dan jangan palingkan matamu kepadamu, teruslah tertuju kepada-Nya.

2. Ketika Yesus memerintahmu, maka taatlah kepada-Nya.

Jika kita membaca kembali ayat di atas, maka kita akan menemukan bagaimana Yesus datang kepada Petrus dan memintanya untuk datang kepada Yesus berjalan di atas air.

Meskipun tidan masuk akal, tapi Petrus melakukan apa yang Yesus katakan. Ia mencoba berjalan kan?

Dari hal ini kita bisa melihat sebuah ketaatan hati dalam melakukan apa yang Yesus katakan.

Apakah kamu pun demikian, atau ada beberapa hal yang belum kamu patuhi?

3. Berjalanlah dengan iman bahkan dalam langkah berikutnya

Seperti Petrus, dia mengambil satu langkah keluar dari kapal dan naik ke atas air dan waktu itu dia masih baik-baik saja, tetapi ketika dia fokus kepada langkah berikutnya, dia mendapatkan masalah, karena dia kehilangan iman bahwa dia bisa berjalan di atas air.

Hal yang serupa pasti kerap kita alami kan? Apa yang kita mulai dengan iman kadang kita izinkan stagnan karena kita berpikir secara logika bahwa hal tersebut tidak akan berhasil.

Sekarang, cobalah berpikir dengan cara yang berbeda. Apa yang kamu mulai dengan iman, selesaikanlah dengan baik dan dengan iman lagi.

Mintalah Yesus untuk berbicara kepadamu, langkah apa yang akan kamu ambil selanjutnya.

4. Ketakutan hanya akan menenggelamkan kamu

Ketika Petrus memiliki iman, ia mampu berjalan di atas air, tetapi ketika dia taku, dia jadinya tenggelam ke dalam air. Hal yang sama juga berlaku kepada kita, bahwa ketakutan sangat bekerja untuk menenggelamkan kamu.

Jadi, apakah saat ini ketakutan sedang mencengkram kamu dan mengendalikan pikiranmu dalam mengambil keputusan penting, saat ini?

Jangan izinkan dan berdoalah!

5. Lebih baik memiliki iman sedikit dari pada nggak punya iman sama sekali.

Dalam hal ini, Yesus bicara mengenai iman kecil Petrus. Coba deh lihat, kenapa Yesus tidak meminta orang-orang lain yang ada di kapal, mengapa harus Petrus?

Bukankah mata Yesus sedang mengarah kepada iman yang kecil dihati Petrus? Itu baik sekali, karena iman yang kecil itu lama kelamaan akan semakin besar. Lebih baik begitu dari pada tidak memiliki iman sama sekali bukan?

Jadi, jika hari ini Tuhan mempercayakan kamu tentang sesuatu yang tampaknya mustahil, itu karena Tuhan melihat iman yang kecil di hatimu. Selamat! Tidak semua orang yang dipilih demikian.

BACA JUGA :

4 Alasan Kenapa Semakin Terpuruk Dalam Keputusasaan Beserta Solusinya!

6.  Yesus adalah penyelamat dalam hidup kamu, bahkan dalam banyak hal.

Yesus nggak cuma menyelamatkan Petrus dari neraka loh, tapi Dia juga menyelamatkan Petrus sehingga tidak tenggelam, sekalipun tenggelamnya Petrus karena rasa takut dan keraguannya sendiri.

Tapi meski demikian, Tuhan tetap menolongnya bukan?

Hal yang sama pun akan dilakukan Yesus kepadamu. Terimalah keselamatan itu dan datanglah kepada-Nya.

Nah, itulah 6 hal yang bisa kamu pelajari dari kisah Petrus yang berjalan di atas air. Ikutilah 6 pelajaran itu, dan renungkanlah. Percaya bahwa Tuhan akan terus menyertai kamu, dari saat ini sampai selama-lamanya.

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami