Yuk Jangan Jadi Pahlawan Kesiangan, Tapi Jadilah Hero of Change
Sumber: CBN

Single / 10 July 2019

Kalangan Sendiri

Yuk Jangan Jadi Pahlawan Kesiangan, Tapi Jadilah Hero of Change

Puji Astuti Official Writer
4385

Sebagai anak muda itu jangan sampai jadi pahlawan kesiangan, yang sok heroik tapi pas masa-masa sulit atau kritis sudah lewat. Sebaliknya kita harus jadi “Hero of Change” atau pahlawan perubahan yang membuat inisiatif untuk memperbaiki keadaan.

Nah, biar kamu ngga masuk kategori pahlawan kesiangan, kamu harus tahu nih ciri-cirinya:

1# Cuma mau eksis doang, ngga mau inisiatif dan kerja keras

Seperti yang sudah disebutin di atas, pahlawan kesiangan biasanya muncul pas krisis sudah berakhir, kaya polisi di film-film India gitu. Mereka cuma pengen eksis dan kelihatan hadir di tempat kejadian, tapi ngga mau berjuang dan bekerja keras untuk membantu atau merubah keadaan.

Coba cek diri kita ya, jangan-jangan kita kaya gitu juga..

2# Motivasinya itu egois

Kalaupun seorang pahlawan kesiangan melakukan sesuatu, motivasinya itu egois, alias fokus sama dirinya sendiri. Tidak tulus untuk menolong orang lain atau untuk kepentingan banyak orang.

Contohnya, dia melakukan kebaikan tapi hanya untuk mendapatkan pujian atau agar tenar. Apalagi sekarang di jaman sosial media, pengennya dibikin viral deh kalau melakukan sesuatu. Yang kayak gini ngga banget deh.

3# Mengklaim hasil kerja keras orang lain

Nah, yang satu ini bahaya tuh. Orang yang berjuang berdarah-darah, eh dia yang klaim klo itu hasil kerja dia. Kata anak jaman sekarang sih, orang jenis ini suka nusuk dari belakang. Jangan diikutin ya.

Pahlawan kesiangan itu hobi pencitraan, tapi ya gitu, ngga mau kerja keras, dan sering mengklaim karya orang lain. Karena kita anak-anak Tuhan, jangan sampai yang kita kaya gini ya. Sebagai anak Tuhan, kita dipanggil untuk menjadi terang dan garam bagi dunia ini (Matius 5:14), artinya kita harus memberi dampak positif kepada sekeliling kita.

Sosok pahlawan sendiri menurut KBBI adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran. Memiliki sifat pahlawan artinya kita harus berani, rela berkorban, tulus dan berani dalam memperjuangkan tujuannya.

Nah, kali ini Jawaban.com mengajak teman-teman untuk menjadi “Hero of Change” dalam event CBN Fun Run. Dengan kamu ikut event Fun Run dengan tema Hero of Change ini, kamu turut ambil bagian dalam memberitakan kabar keselamatan melalui pelayanan media dan kemanusiaan dengan cara kreatif dan kontekstual bersama dengan Yayasan Cahaya Bagi Negeri Indonesia.

Sebagai Pahlawan Perubahan kamu menjalankan sebuah visi besar bagi bangsa ini, dengan menjadi Nextgen Runner yang berlari dengan atribut-atribut yang special dan fun sebagai challenge atau tantangan untuk teman-temanmu memberikan donasi sebagai bentuk dukungan untuk pelayanan generasi. Untuk informasi lebih lanjut, yuk langsung kunjungi www.jawaban.com/cbnfunrun atau Telp : 0811 9914 240 WA : 0817 994 3344 . 

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami