7 Langkah Memulai Hidup Sehat Agar Tidak Menyesal Di Hari Tua!

Health / 29 April 2019

Kalangan Sendiri

7 Langkah Memulai Hidup Sehat Agar Tidak Menyesal Di Hari Tua!

Naomii Simbolon Official Writer
2143

Apakah kamu sedang terjebak dalam sebuah kebiasaan buruk? Kamu merasa nggak sehat secara keseluruhan, kamu merasa kadang gelisah dan ingin sekali sehat dan hidup lebih baik, dalam aspek fisik, mental, bahkan kehidupan sosial.

Kalau sudah begitu, maka inilah saatnya untuk memulai perubahan  itu. Jika tidak memulainya dari sekarang maka percayalah, selama bertahun-tahun maka kamu tidak akan berhasil untuk tetap sehat.

Jadi, cobalah lakukan hal di bawah ini untuk mulai meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan hidup kamu.

1. Minumlah lebih banyak air

Dehidrasi bisa berdampak negatif untuk semua hal loh, mulai dari fokus mental hingga energi dan metabolisme.

Salah satu trik yang bisa kamu gunakan untuk tetap terhidrasi adalah dengan membawa  botol air 1 liter, kemana pun kamu pergi. Setidaknya minumlah 2 liter air dalam sehari.

Dengan memiliki botol demikian, kamu jadi lebih mudah untuk minum. Kamu tak perlu mencari gelas ke sana-sini demi minum yang cukup.

2. Bikinlah jadwal untuk olahraga dengan rutin

Kamu harus berkeringat untuk melepaskan endorfin kamu karena itu bisa mengubah suasana hati kamu yang buruk.

Nah, cara terbaik untuk memulainya adalah dengan membuat jadwal di kalendar kamu. Buatlah tanggal yang konsisten dan sama sekali nggak bisa dinegosiasikan oleh dirimu, lalu pertahankanlah.

Kamu bisa memuali daftar fitnes, atau olahraga lainnya , supaya kamu semakin termotivasi dengan adanya teman baru di sana.

ARTIKEL TERKAIT :

Hati-hati, Jangan Lakukan Olahraga Ini Jika Tak Ingin Keguguran!

3. Tidurlah lebih cepat dari biasanya

Jaman sekarang, HP menjadi pemicu kesulitan tidur.

Entah itu teleponan dengan pacar, entah itu bermain game, scrolling sosial media dan lain sebagainya.

Singkirkanlah HP-mu dan mulailah untuk tidur lebih cepat.

Jika kamu sulit tidur, kamu bisa melakukan perawatan sebelum tidur. Misalnya, perawatan kulit, masker, wajah, mandi air hangat, dan lain sebagainya. Pastikan kamar kamu wangi dan nyaman ya. Bersihkan, bila perlu.

Orang yang sehat, akan tidur selama 8 jam. Upayakanlah seperti itu!

4. Makanlah sayuran lebih banyak

Salah satu hal terbaik yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan kamu adalah memakan sayuran hijau lebih banyak. Entah itu bayam, kangkung, brokoli, dan lain sebagainya, itu baik untuk kulitmu loh!

Selain itu, baik juga untuk suasana hatimu, dan juga pencernaanmu. Jadi, pilihlah salad dari pada makan kentang goreng, atau mintalah sayuran tambahan sebagai pengganti kentang.

Kalau kamu memasak di rumah, maka pilihlah resep yang penuh dengan sayuran. Makanlah dengan lahap supaya tetap sehat.

5. Luangkan waktu 5 menit untuk menghilangkan stres

Ya, 5 menit saja sudah cukup kok.

Pergilah ke tempat yang tenang, dan duduk di kursi, lalu tarik nafas, perlahan keluarkan dari hidung kamu dan lakukan selama 5 menit.

6. Berlatihlah untuk bersyukur

Salah satu yang bisa kamu lakukan adalah mengalihkan fokus dari hal buruk ke sesuatu hal yang baik dan indah.

Rasa syukur terbukti secara ilmiah meningkatkan hubungan, harga diri, kesehatan mental bahkan tidur loh. Hal ini dikutip dari Everymom.

Mengucap syukur bisa mengubah hidup kamu. So, mulailah dengan berkomitmen untuk berdoa dan mengucap syukur kepada Allah. Bahkan kamu bisa menulis apa saja yang kamu syukurin hari ini.

Biarkanlah itu mengalir.

Terus lakukan hal ini, maka rasa marah, takut, cemas dan depresi tidak akan menghampirimu.

7. Seringlah tersenyum dan duduk dengan tegak

Senyum sangat mampu meningkatkan suasanan hati dan mengurangi stres. Jadi senyumlah kepada orang-orang, bersikap ramahlah dengan sungguh-sungguh.

Selain itu, jika kamu merasa lelah, maka bahu cenderung melengkung ke dalam, dan tulang belakang kita menjadi membungkuk.

Jadi, cobalah untuk duduk tegak, belajarlah terus. Duduk tegak itu mampu meningkatkan kepercayaan diri, membuka paru-paru kamu sehingga kamu bisa lebih berenergi serta meningkatkan mood kamu. So, ayo terus berlatih. Khususnya bagi kamu yang terbiasa duduk dengan bungkuk.

Nah, itulah 7 hal yang bisa kamu lakukan untuk memulai hidup sehat. Mulailah hari ini, sebelum kamu menyesal di hari tua!

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami