Walau Diceraikan Suami, Tetap Diberkati Tuhan

Latest News and Events / 20 April 2019

Kalangan Sendiri

Walau Diceraikan Suami, Tetap Diberkati Tuhan

Lusiana Official Writer
4187

Sangat menguatkan kesaksiannya. - Amel Lia

Merasa terberkati dengan testimoni Ibu Judith ini. Semoga kita semua diberkati. Amin. Puji Tuhan. -  Hele Na

Kesaksian yang sangat menyentuh. - Tim Tim

Tiga orang di atas adalah sebagian kecil dari ratusan orang yang terberkati oleh kesaksian Judith Halim yang tayang melalui program Solusi. Episode kali ini menceritakan bagaimana Judith Halim sanggup mengubah keadaan buruk menjadi berkat ketika ia mengenal dan menerima Tuhan sebagai satu-satunya Juruselamat. Berikut adalah cerita singkatnya.

Judith Halim hari itu akan melahirkan anak pertamanya dengan sang suami. Ketika akan melahirkan, dokter menyampaikan bahwa sang anak tidak akan bertahan lebih dari tiga bulan karena mengalami kebocoran jantung, kerusakan otak, dan william syndrome (salah satu jenis dari down syndrome). Mendengar kabar ini, sang suami tidak dapat menerimanya sehingga ia memutuskan untuk bercerai. Hari itu Judith Halim merasa begitu hancur dan begitu sedih.

Ketika sang anak lahir, ia memutuskan untuk datang ke rumah mantan suaminya dengan berharap keadaan dapat kembali seperti semula. Ketika ia datang, ia mendapati bahwa sang suami sudah memiliki perempuan lain. Hari itu Judith Halim seperti kehilangan segalanya. Ia merasa depresi berat. Kehancurannya ini terus berlangsung sampai ketika seseorang mengajaknya untuk datang ke sebuah ibadah. Sebelumnya Judith tidak mengenal siapa itu Tuhan Yesus. Namun saat didoakan oleh pendeta, ia merasakan kedamaian luar biasa. Hari itu menjadi hari bersejarah untuk Judith, karena ia menerima Tuhan Yesus sebagai satu-satunya Juruselamat. Sejak hari itu, semuanya berubah bagi Judith. Ia sanggup memaafkan sang suami dan mengalami damai sejahtera yang luar biasa. Bahkan anaknya semakin pulih, hingga jantungnya sembuh normal di usia ke enam tahun. Jauh melebih prediksi dokter yang mengatakan bahwa usianya tidak lebih dari tiga bulan. Praise the Lord! (Anda dapat menyaksian tayangan lengkapnya dengan klik link berikut http://bit.ly/2Ziwqtw )

Saat episode ini tayang di SCTV, program Solusi memperoleh peringkat pertama. Dimana dari empat penonton, satu diantaranya menyaksikan tayangan Solusi. Lebih dari 100 orang menghubungi layanan konseling Sahabat 24 karena merasa begitu tersentuh dan terberkati, tidak sedikit dari mereka minta didoakan agar dapat melalui pergumulan berat dalam hidupnya. Menginjak usia yang ke 20 tahun, kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Anda, Mitra CBN, karena telah mendukung program Solusi hingga hari ini. Berkat kesetiaan Anda, jutaan orang telah dipulihkan kehidupannya. Kiranya urapan dan berkat Tuhan senantiasa melingkupi Anda sekeluarga!

Halaman :
1

Ikuti Kami