Emosi Dari Luar, Jangan Sampai Sasaran Ke Pasangan Dong! Hadapi Dengan 2 Cara Praktis Ini
Sumber: patheos.com

Marriage / 11 August 2018

Kalangan Sendiri

Emosi Dari Luar, Jangan Sampai Sasaran Ke Pasangan Dong! Hadapi Dengan 2 Cara Praktis Ini

Naomii Simbolon Official Writer
1741

Semua kita pastilah tahu bahwa hubungan itu nggak bisa menghindari masalah seperti emosi dll. Hubungan itu ibarat rollercoaster yang selalu naik-turun secara konsisten.

Benar bukan?

Kalau kita nggak bijaksana maka kekacauan terjadi di luar yang bikin kita emosi akan mempengaruhi hubungan kita, dan ini akan terus terjadi. Dunia modern bergerak dengan kecepatan tinggi dan kadang sulit untuk mengimbangi semuanya.

Demi menghadapi kehidupan di dunia modern ini, sering sekali menyisakan frustasi, marah, stres, bingung dan cemas yang nggak terkendali yang secara nggak sadar mempengaruhi hubungan kita dengan orang-orang terdekat kita.

Itu sebabnya mengapa kita perlu terus menerus untuk berada di hadirat Tuhan dan berlaku, merespon dengan penuh kasih. Meminta hikmat agar kita bisa mengendalikan emosi kita tersebut.

Hal ini tidak bisa terjadi dalam 1 hari tetapi butuh proses untuk memperbaiki dan mengendalikan emosi memang, tapi kamu bisa!

Kalau kamu nggak bisa, emosi tersebut bisa menimbulkan masalah dalam rumah tanggamu, sehingga timbullah stres.

Stres bisa mengakibatkan kita kehilangan kekuatan untuk memahami apa yang sedang kita alami.

Otak kita bekerja selama 24 jam dalam sehari, 7 hari dalam seminggu, dan 365 hari dalam setahun. Fungsi utama otak kita adalah untuk melindungi kita, mengarahkan reaksi, pemikiran dan keyakinan kita.

Kalau kita membiarkan otak kita stres hanya karena sebuah problem terus menerus maka itu bisa berakibat fatal dan mengganggu kehidupan kita, komunikasi kita dengan pasangan dan tidak fokus mengerjakan sesuatu.

Nah, dibawah ada beberapa saran yang bisa kamu lakukan ketika rasa stres dan emosi mulai merajalela. Daripada bikin seisi rumah sasaran mending lakukan ini :

1. Berdoa

Sebenarnya cara paling penting dan terutama yang bisa kamu lakukan ketika masalah stres kerjaan dan emosi menghantuimu adalah berdoa.

Entah itu hubungan di pekerjaanmu, baik itu dengan client atau karyawanmu atau sahabatmu namun yang jelas jangan sampai kejadian itu berakibat kepada pernikahan kamu. Jika memang kamu sudah tidak bisa mengendalikan emosimu sebaiknya berdoalah. Kamu bisa ajak pasanganmu jika itu baik, jika tidak berdoalah sendiri.

2. Bercerita kepada pasanganmu

Ketika kita stres dan emosi, kita perlu teman bercerita. Dan itu adalah pasanganmu.

Tidak apa-apa meskipun pasanganmu tidak tahu proses pekerjaanmu dan lain sebagainya yang bikin kamu emosi dan stres. Dengan menceritakan saja, itu akan meringankan kamu.

Kalau kamu diam-diam saja, tiba-tiba istri atau suami kamu datang dan mengajak bicara, kamu lalu langsung marah akibat emosi tersebut. Itu benar-benar nggak bagus! Mending berceritalah, siapa tahu dia bisa membantu meredakan emosi atau memberimu inspirasi kan?

Nah, dua cara atau saran praktis itu sangat pantas untuk kamu lakukan loh! Miliki pernikahan yang sehat dan tetap menginspirasi ya!

Sumber : marriage/jawaban
Halaman :
1

Ikuti Kami