Dari Pemimpin Perusahaan Ini, Kita Kembali Diingatkan Kalau Doa Akan Membawa Hikmat
Sumber: http://centerforfaithandwork.com/sites/d

Kata Alkitab / 13 April 2018

Kalangan Sendiri

Dari Pemimpin Perusahaan Ini, Kita Kembali Diingatkan Kalau Doa Akan Membawa Hikmat

Inta Official Writer
5482

Pada sebuah perusahaan besar, ada seorang pemimpin yang selalu menolak pertemuan dengan orang lain di pagi hari. “Setiap pagi saya ada pertemuan dengan orang penting, karenanya batalkan semua jadwal saya pada pagi hari,” pesan pemimpin itu pada asistennya.

Suatu hari, ada seorang client yang memaksa untuk bisa bertemu pemimpin perusahaan ini saat pemimpin sedang melaksanakan pertemuan tersebut. Ia datang kepada pemimpin perusahaan karena ingin memberikan complain kepada perusahaan akibat barang yang tiba tidak sesuai dengan apa yang dipesannya. Terlebih saat itu sudah sangat dekat dengan tenggat waktu.

Meskipun sudah berlaki-kali diberikan pengertian untuk bersabar, tetap saja client ini mencoba untuk menerobos pintu ruangan milik pemimpin perusahaan. Karena bersikeras, asisten sudah tidak lagi mampu untuk menahan client ini.

Bukannya meluapkan amarah dan complainnya, client ini justru menutup kembali pintu ruangan pemimpin dengan nyaris tanpa suara. Sebenarnya, asistennya pun tidak pernah tahu apa yang sebenarnya dilakukan oleh atasannya tersebut.

Karena menurut sepengetahuannya, tidak pernah ada orang yang masuk ke dalam ruangan tersebut. Asistennya kerap bertanya-tanya siapakah orang penting yang ditemui oleh bosnya setiap pagi itu. Client itu memutar badannya, kembali menghadap asistennya yang sedang bertanya-tanya dalam hati mengenai apa yang terjadi. Kemudian, client itu mulai membuka mulutnya dan mengatakan, “Bapak sedang berdoa.”

Dengan cepat client itu membaca wajah kebingungan yang diperlihatkan oleh asisten tersebut. “Saya melihat bapak sedang mengangkat tangan dan berlutut. Ia sedang berdoa,” lanjutnya. Kemudian, si client bertanya, “Apakah bapak sering melakukan hal ini?”

“Iya, setiap hari selama satu jam Bapak akan berada dalam ruangan untuk bertemu dengan orang penting tersebut,” jelas asistennya. “Katakan pada Bapak kalau saya datang untuk menemuinya, tolong segera kirimkan barang-barang yang yang kurang. Terimakasih,” pamit client tersebut seraya meninggalkan perusahaan.

Pernahkan kita membaca mengenai cerita Daniel? Sama seperti pemimpin tadi, Daniel adalah seorang pemimpin dan salah satu dari tiga pejabat tertinggi di Kerajaan Babel. Nama Daniel dikenal sebagai seorang pendoa. Inilah yang membuat Daniel melebihi kedua pejabat lainnya.

Daniel 6:11-12, “Demi didengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah dibuat, pergilah ia ke rumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka ke arah Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut, berdoa serta memuji Allahnya, seperti yang biasa dilakukannya. Lalu orang-orang itu bergegas-gegas masuk dan mendapati Daniel sedang berdoa dan bermohon kepada Allahnya.”

Daniel akan berdoa selama tiga kali sehari, karenanya ia memperoleh hikmat yang luar biasa, melebihi kedua pejabat tinggi lainnya. Hikmat Daniel ini juga membuatnya mampu menafsirkan mimpi milik Raja Nebukadnezar.

Baca juga: Benarkah Tuhan Punya Anak Emas? Kalau Tidak, Kenapa Kita Masih Belum Diberkati?

Hal ini tidak lantas membuat Daniel terbebas dari masalah. Karena kemudian sikapnya yang setia dalam berdoa dipakai oleh para musuhnya untuk menjatuhkan Daniel lantaran para penjahat ini tidak bisa menemukan satupun cela yang ada dalam pribadi Daniel.

Kemudian mereka menghasut raja agar mengeluarkan perintah untuk melarang setiap orang berdoa kepada dewa, Allah atau manusia selain berdoa kepada Raja Darius. Akhirnya saat mereka mendapati Daniel sedang berdoa, ia langsung dibuang ke goa singa. Dengan perlindungan Tuhan, Daniel dapat selamat dan dilepaskan oleh Raja Darius.

Hikmat adalah salah satu hal yang kita perlukan dalam kehidupan ini. Terutama saat kita berhadapan dengan sebuah keputusan yang penting dan sulit. Karenanya kita sebagai orang percaya harus setia dalam berdoa dan memohon hikmat kepada Tuhan.  

Sumber : jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami