Dari Korea Hingga Indonesia

Parenting / 18 August 2015

Kalangan Sendiri

Dari Korea Hingga Indonesia

Lusiana Official Writer
2581

Angka statistik menunjukkan kenyataan yang cukup mengejutkan. Ditemukan fakta bahwa sekalipun angka kekristenan di Korea Selatan telah mencapai 30% dari jumlah penduduk, namun kini persentase anak antara umur 15-21 tahun yang mengaku percaya pada Kristus tinggal 3.8%. Apa yang menyebabkan kondisi ini muncul dipermukaan? Banyak faktor, bisa eksternal dan internal.

Seperti kita ketahui dalam 4 dekade, Korea Selatan berubah cepat dari negara miskin, menjadi salah satu negara kaya dengan kemajuan di bidang teknologi yang cukup pesat, mendatangkan nilai ekonomi Trilyunan dollar. Pertumbuhan ekonomi yang sangat cepat, industrialisasi, pencapaian teknologi, modernisasi, globalisasi yang terjadi di Korea Selatan tentu saja menyebabkan perubahan terjadi juga pada segi sosial budaya masyarakatnya.  

Faktor dari dalam bisa datang dari keluarga, lebih tepatnya lagi peran serta orang tua dalam kehidupan anaknya. Menurut Dra Ratih Andjayani Ibrahim, MM Psi. Psikolog sekaligus   President Director Personal Growth mengatakan, “Keluarga adalah tempat menanamkan value yang kuat dalam diri anak-anak. Sebesar apapun pengaruh dari luar, tidak akan mempengaruhi karakter mereka.”   Bahkan dengan tegas Ratih juga menyampaikan anak-anak yang berantakan hidupnya, perlu dipertanyakan dimana dan peran serta orang tua mereka sedari kecil.

Apakah fakta dari Korea Selatan ini bisa menular ke Indonesia? Tentu saja! Saat ini salah satu sinode gereja di Indonesia mengaku kehilangan 60% dari ibadah anak mudanya. Anak-anak muda sedang meninggalkan gereja dan imannya kepada Kristus. Generasi yang justru merupakan generasi paling berpotensi untuk mengubah dunia bagi Kristus sedang dirampas habis-habisan.

Apakah kita akan tinggal diam dengan semua fakta diatas? Saatnya kita bertindak! Tidak hanya ebagai orang tua tetapi sebagai orang-orang percaya yang peduli akan keadaan bangsa ini. Bersama-sama kita bisa berbagi dan mencari cara kreatif sebagai alternatif dalam menjangkau dan memuridkan generasi ini.   Bagaimana caranya? klik disini untuk tahu lebih banyak pelayanan CBN dalam menjangkau anak muda.

Anda juga bisa segera hubungi kami dengan mengirimkan SMS ke 081.5965.5960 ketik JC # Nama Lengkap # Email. Kami akan mengapresiasi setiap tindakan Anda yang telah mengirimkan donasinya dengan sebuah gift special.

Selamatkan masa depan  anak-anak kita dengan Menjadi Mitra CBN
Halaman :
1

Ikuti Kami