5 Hal Positif Pacaran Sekantor
Sumber: wolipop

Single / 28 May 2014

Kalangan Sendiri

5 Hal Positif Pacaran Sekantor

Theresia Karo Karo Official Writer
4527

Bagi yang sudah bekerja, kebanyakan waktu dihabiskan di tempat kerja. Pertemuan setiap hari terkadang dapat menumbuhkan rasa suka terhadap rekan kerja di kantor. Menurut survey terbaru yang melibatkan 2000 orang dewasa di Inggris menunjukkan pasangan yang menjalin kasih di kantor lebih awet dan berpotensi untuk lanjut ke jenjang pernikahan. Berikut beberapa hal positif yang didapat dari pacaran sekantor.

1. Hemat

Keuntungan secara finansial mungkin saja terjadi ketika pasangan memutuskan untuk berangkat dan pulang kerja berbarengan. Sehingga dana untuk transportasi bisa dialihkan kepada hal yang lain.

2. Sering Bertemu dan Makin Semangat

Setiap hari bertemu tentu akan menyenangkan, tidak hanya bertemu saat berangkat dan pulang kerja, saat makan siang bisa menjadi quality time bersama. Hati yang bahagia juga dapat meningkatkan kinerja dan semangat kerja di kantor.

3. Sibuk Bukan Lagi Alasan

Kesibukan dapat menjadi pemicu keributan pada pasangan. Tetapi akan berbeda bila pasangan sekantor dengan kamu. Masing-masing akan semakin mengerti beban pekerjaan dan kondisi lingkungan kerja.

4. Kurangi Kecurigaan

Tidak dapat dipungkiri bahwa seringkali cemburu berawal dari rekan kerja pasangan di kantor. Plusnya pacaran sekantor akan memudahkan dalam mengawasi kegiatan masing-masing. Sehingga kamu tidak perlu khawatir pasangan akan berselingkuh.

5. Bisa Diskusi Pekerjaan

Pacaran tidak melulu membicarakan mengenai hubungan dengan pasangan. Momen ini bisa membantu kamu ketika terdapat kesulitan dalam bekerja. Kamu bisa langsung berdiskusi dengan pasangan.

 

 

Baca juga :

Berbagai Wisata Rohani di Indonesia dengan Budget Pas-Pasan

Untung Rugi Menikah Usia Muda Dari Sisi Wanita

Cara Tetap Percaya Diri Meski Punya Kekurangan

Godzilla, Proyek Monster Raksasa yang Dirahasiakan

 


Sumber : Citacinta/Wolipop by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami