Billy Graham, Pemimpin yang Paling Berpengaruh di Amerika

Internasional / 24 November 2011

Kalangan Sendiri

Billy Graham, Pemimpin yang Paling Berpengaruh di Amerika

Lois Official Writer
4182

Siapakah pemimpin rohani yang paling berpengaruh di Amerika? Hasil studi yang dibuat baru-baru ini menunjukkan bahwa tidak ada pemimpin rohani yang benar-benar disebut berpengaruh. Studi yang dikeluarkan oleh Barna Group dengan 1007 orang dewasa ini mengatakan 41% penduduk Amerika dewasa tidak bisa mengidentifikasi siapa yang mereka percaya sebagai orang Kristen yang paling berpengaruh di negaranya.

Meskipun begitu, Billy Graham menjadi orang pertama yang disebut sebagai orang paling berpengaruh yaitu sebanyak 19%, itupun oleh responden yang usianya 66 tahun ke atas. Billy Graham memang lebih dikenal karena dia sudah berkhotbah kepada 215 juta orang di 185 negara yang berbeda selama hidupnya, dan menjangkau jutaan melalui radio, televisi, dan internet. Dia juga mempunyai pengaruh yang kuat terhadap 30 pelayanan. Setelah Billy Graham, nama Paus Benediktus XVI muncul dalam urutan kedua sebanyak 9% dan diikuti oleh Presiden Barack Obama sebanyak 8% responden.

Joel Oesteen menempati urutan keempat dengan dukungan suara sebanyak 5%, sementara masing-masing 2% untuk Charles Stanley dan Joyce Meyer. Nama-nama lain ada juga yang disebutkan, tapi hanya sebesar masing-masing 1% termasuk Franklin Graham, TD Jakes, George W. Bush, Opray Winfrey, Maya Angelou, dan James Dobson.

Kepemimpinan sedikit banyak memberi arti kepada kekristenan yang berperan menjadi terang dan garam dunia. Pemimpin yang bijak akan ikut mempengaruhi orang-orang di bawahnya agar lebih baik lagi. Setidaknya, jadilah pemimpin yang baik buat diri Anda sendiri. Alkitab katakan, “Jika garam itu tidak asin, apa gunanya selain diinjak orang?” Jadi, kepemimpinan di dalam Kristen dapat memberi asin kepada dunia ini, dapat dirasakan nyata oleh orang lain.

Sumber : christianpost/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami