Apakah Pasangan Anda Seorang CrackBerry?
Sumber: hellenictherapy.com

Marriage / 17 April 2009

Kalangan Sendiri

Apakah Pasangan Anda Seorang CrackBerry?

Contasia Christie Official Writer
323

Untuk para eksekutif dan karyawan, memegang gadget BlackBerry tidaklah asing lagi. Karena banyaknya orang yang kecanduan dengan gadget yang satu ini, bahkan ada julukan yang muncul di masyarakat yaitu "CrackBerry." Banyak orang, online setiap saat dengan BlackBerry-nya tanpa kenal waktu, tempat dan kadang sudah tidak perduli dengan orang lain lagi.

Salah satu dampak dari kecanduan BlackBerry ini, banyak pernikahan mengalami kegoncangan.  Hal ini seperti saat Anda dan pasangan sedang melakukan perbincangan, lalu tiba-tiba anak Anda datang menginterupsi. Sebagai orangtua yang benar, Anda akan melatih anak Anda untuk menghargai hubungan Anda sebagai orangtua dan mengajarkan mereka sopan santun untuk menunggu hingga Anda selesai. Tanpa Anda mengajarkan hal ini pada anak-anak Anda, mereka dapat menghancurkan hubungan Anda berdua sebagai pasangan karena memanipulasi waktu-waktu khusus Anda. Hal yang sama terjadi dengan tehnologi infomasi saat ini. Jika Anda tidak dapat mengendalikannya, telephone, SMS dan email akan mencuri waktu-waktu Anda dan pasangan membangun hubungan.

Isu terpenting disini adalah menjadikan tehnologi sebagai hamba dan bukannya tuan Anda. Apakah Anda menyadari bahwa Yesus tidak memiliki BlackBerry? Ya, Dia tidak memiliki gadget terbaru saat itu, tapi Dia tetap bisa mengubah dunia. Tapi pada faktanya, Yesus bisa membuat prioritas dalam berkomunikasi dan membangun hubungan sekalipun tanpa, BlackBerry, laptop, dan handphone.

Yesus adalah pribadi yang paling sibuk dimasanya, dimana-mana orang mencariNya, dan mencoba menarik perhatiaanNya. Tapi mari kita lihat teladan Yesus, Dia tetap memberikan waktu pagi-pagi benar untuk berbicara dengan Bapa di Sorga, selain itu dia tetap memiliki waktu untuk bersama-sama murid-murid-Nya untuk mengajar mereka dan makan bersama. Tidak hanya itu, ada kalanya Dia mendatangi pribadi-pribadi untuk berbicara, dan menyampaikan berita baik seperti dengan wanita Samaria.

Tehnologi adalah bagian dari berkat Tuhan, namun kita harus bisa menanganinya dengan baik. Gunakan telephone, email, instant messenger serta SMS pada waktu dibutuhkan, namun jangan di malam hari atau di waktu Anda sedang bersama pasangan Anda. Hargailah satu sama lain, jika Anda sibuk dengan gadget Anda saat bersama pasangan Anda, mungkin saja dia merasa tidak dipedulikan.

Buatlah kesepakatan bersama saat Anda berdua dengan pasangan, sebagai contoh beberapa hal dibawah ini:

  1. Buatlah kesepakatan bersama bahwa satu sama lain akan menunjukkan niat baiknya dengan menghormati prioritas Anda berdua dalam membangun hubungan. Jika ada hal-hal lain yang mencoba menginterupsi, pastikan hal tersebut untuk menunggu gilirannya hingga Anda berdua selesai.
  2. Jadikan tehnologi sebagai hamba dan bukannya tuan Anda. Jangan sampai gadget Anda mencuri waktu-waktu Anda baik dengan pasangan maupun Tuhan.
  3. Perlakukan hal yang sama dengan televisi dan media lainnya, pribadi yang bersama Anda - terutama pasangan Anda - harus menjadi prioritas pertama dan harus dihargai jika Anda mau memiliki sebuah pernikahan yang berhasil.

Terhubung dengan orang lain itu penting, namun pasangan Anda lebih penting dari apapun jika Anda sedang bersamanya. Pastikan Anda tidak membagi hati Anda saat sedang bersamanya. Yang Anda nikahi adalah pasangan Anda, bukan BlackBerry Anda.

Sumber : Mariagetoday/VM
Halaman :
1

Ikuti Kami