Untuk membangun sebuah gedung, seorang arsitek membuat gambar secara akurat dan cermat semua hal tentang gedung itu, hingga bangunan itu terwujud dalam bentuk nyata. Rancangan bangunan itu biasanya disebut sebagai "blue print" atau cetak biru. Allah adalah seorang Arsitek Agung yang merancang seluruh alam semesta ini dan segala isinya. Entah dia menciptakan galaksi yang maha besar, ataupun menciptakan mahluk hidup yang tak dapat dilihat dengan mata telanjang, Tuhan merancangkannya dengan ke Maha Telitiannya, serta membuat cetak birunya.
Jika Anda mempelajari Alkitab dengan teliti, maka Anda akan arah yang telah Tuhan tetapkan dalam kehidupan Anda. Arah tersebut sangat teratur, tidak sembarangan dan tidak kacau.
Ada beberapa hal yang menjadi kriteria pasti dari cetak biru yang Tuhan buat dalam kehidupan kita, dan dapat kita kenali melalui tuntunan Roh Kudus:
Panggilan. Seringkali orang mengkaitkan kata panggilan dengan sebuah tuntunan untuk masuk dalam dunia pelayanan. Sebenarnya, panggilan dalam maksud Tuhan lebih luas dari ruang lingkup pelayanan. Anda bisa saja dipanggil dalam bidang seni, olahraga, bisnis, atau bahkan pemerintahan. Dunia pelayanan hanyalah salah satu dari panggilan yang Allah berikan dalam kehidupan seseorang.
Setiap orang memiliki panggilannya sendiri yang unik dan khusus. Banyak contoh dalam Alkitab yang menggambarkan panggilan seseorang. Yusuf dipanggil dalam usia yang sangat muda untuk mendahului keluarganya ke Mesir dengan cara yang sangat rumit, namun melalui panggilannya, bukan hanya satu keluarga yang diselamatkan namun juga bangsa Mesir. Musa, dia dipanggil Tuhan untuk membawa Israel keluar dari perbudakan. Dan Daniel, dia dipanggil untuk berada dalam pemerintahan raja Babel.
Anda memiliki panggilan Anda sendiri yang unik dan khusus. Anda berada di zaman ini bukan karena suatu kebetulan. Allah sedang menanti Anda untuk menjawab panggilanNya dalam hidup Anda.
Karunia. Tidak seorangpun di dunia ini dilahirkan tanpa memiliki talenta apapun. Setiap orang pasti memiliki karunia tersendiri dalam suatu bidang, dan karunia atau talenta itu adalah sebuah alat pendukung bagi Anda untuk menggenapi panggilan yang Tuhan telah tetapkan.
Saat Anda terjun dalam panggilan Anda, karunia-karunia yang ada pada Anda bukan hanya akan memperlengkapi Anda, namun juga akan memperlengkapi anggota tubuh Kristus lainnya. Itu sebabnya, Anda tidak bisa bekerja seorang diri. Anda harus berada dalam persekutuan untuk mengembangkan karunia-karunia yang Anda miliki.
Ruang lingkup. Dalam Kisah Para Rasul 17:26 dituliskan, "Dari satu orang saja Ia telah menjadikan semua bangsa dan umat manusia untuk mendiami seluruh muka bumi dan Ia telah menentukan musim-musim bagi mereka dan batas-batas kediaman mereka.." Anda hidup dalam periode sejarah seperti yang telah Allah rancangkan. Allah telah menetapkan Anda untuk memikul suatu tanggung jawab di generasi ini.
Dalam pekerjaan, Anda pun harus bekerja dalam ruang lingkup Anda. Anda tidak perlu menjadi yang terbaik dalam segala sesuatu. Anda harus berkata dengan jujur bahwa Anda tidak bisa menerima sebuah tugas jika Anda tidak memiliki kemampuan dalam bidang tersebut. Namun itu bukan berarti Anda tidak belajar dan bertumbuh dengan mengembangkan kemampuan Anda. Namun Anda harus tahu apa yang menjadi fokus kehidupan Anda.
Keberadaan Anda di dunia ini bukanlah sebuah kebetulan bahkan bukan sebuah kesalahan. Allah sudah membuat blue print kehidupan Anda, jauh-jauh hari sebelum Anda dibentuk dalam rahim ibu Anda. Sadarilah panggilan-Nya yang mulia dalam hidup Anda, asahlah karunia-karunia dan talenta dalam hidup Anda, dan bergeraklah dalam ruang lingkup Anda. Jika Anda melakukannya dengan benar, maka Anda akan mencapai kemaksimalan Anda. (Disadur dari Loving Monday, John D. Beckett, Yayasan Gloria)
Sumber : Jawaban.com/VM